Pasti semua setuju bahwa cat kuku yang sudah kita poles dengan rapi lalu mengelupas merupakan hal yang sangat mengesalkan.
Padahal, kita sudah menghabiskan waktu cukup lama untuk mempercantik kuku kita.
Sebenarnya, apa sih yang membuat cat kuku tak bertahan lama di kuku kita?
Gina Viviano, spesialis manicure dari Beverly Hills Salon, Los Angeles menjelaskannya untuk kita.
Alasan ini mungkin yang palin sering dialami sebeum kita memulas pewarna di kuku kita.
Menurut Viviano, setidaknya dibutuhkan waktu 6 jam untuk melakukan manicure yang bisa bertahan lama dan cantik.
Usahakan untuk tidak terkena air atau memegang apapun untuk menghindari cat kuku rusak.
(Baca juga : Sebal karena Kuku Anda Patah? Atasi Saja dengan Kantong Teh!)
Kuku yang kering hingga kasar dan pecah-pecah tentunya membuat pulasan cat kuku tak sempurna.
Lebih baik, rawat dulu kesehatan kuku dengan pelembap hingga kuku kembali sehat dan siap untuk diwarnai.
(Baca juga : Kuku Kaki Berubah Kehitaman? Ini Dia 5 Penyebabnya )
Jangan samakan kuku jari kita dengan kuku jari perempuan lain, ya.
Ada beberapa jenis kuku yang sangat kering, namun ada juga yang sangat berminyak.
Tentu saja, perawatan kecantikan kuku pada setiap jenis kuku akan berbeda-beda.
Penulis | : | Dionysia Mayang |
Editor | : | nova.id |
KOMENTAR