NOVA.id - Sore yang dingin karena hujan, minuman yang hangat sepertinya bisa untuk menghangatkan kembali tubuh anda.
Chocolate Milk Caramel jadi pilihan yang paling tepat.
Seperti yang dilansir dari Sajansedap.com, berikut bahan dan cara membuat Chocolate Milk Caramel:
(Baca juga: Resep - Praktis! Bikin Souffle Pancakes Untuk Menu Brunch Bareng Keluarga Saat Weekend)
Bahan:
75 gram gula pasir
75 ml air
200 ml susu segar
1 sendok makan cokelat bubuk
25 gram gula pasir
75 gram dark cooking chocolate, dipotong-potong
(Baca juga: Pengin Bikin Pizza Rumahan Dengan Rasa Restoran? Mudah, Intip Tips Ini!)
Cara Membuat Chocolate Milk Caramel:
1. Karamel, gosongkan gula pasir. Masukkan air sedikit-sedikit sambil di aduk sampai gula larut. Angkat.
2. Rebus susu, karamel, cokelat bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih.
3. Tambahkan potongan cokelat. Aduk sampai cokelat larut. Sajikan panas.
KOMENTAR