NOVA.id - Menjaga penampilan agar terlihat rapih dan cantik adalah suatu kewajiban bagi perempuan.
Kini, kecantikan tak lagi dinilai dari wajah asli yang kita miliki. Tetapi dari apa yang kita kenakan dan pakai pada tubuh kita, tak terkecuali pemoles bibir atau lipstik.
Sebagai perempuan yang memiliki segudang aktivitas yang super padat dalam kesehariannya, terlihat fresh dan memukau adalah cara satu-satunya untuk tetap terlihat cantik.
Karena itu, bibir jadi bagian penting lantaran kita pasti bertemu dan berbicara dengan orang lain, baik itu di rumah ataupun di kantor.
Enggak mau kan kalau bibir kita terlihat pucat disaat momen penting, seperti ketemu klien misalnya.
Baca juga: Skin Contouring, Trik Make Up Dasar yang Wajib Kita Pahami
Biasanya, kebanyakan perempuan lebih memilih warna lipstik bernuansa nude dibanding merah untuk beraktivitas.
Padahal, tanpa kita sadari bahwa sebetulnya warna nude justru membuat kita terlihat pucat dan tak fresh.
Dilansir dari Boldsky, ada beberapa pilihan warna lipstik yang bisa kita gunakan saat bekerja, tanpa terlihat norak namun tetap profesionalitas dan cantik.
Mauve
Perpaduan warna ungu dan merah ini merupakan warna feminin, dan akan tampak lebih sempurna di bawah sinar matahari.
Jangan takut, warna ini tak akan membuat riasan kita terlihat menor ketika sedang di kantor.
Ingin semakin menarik perhatian ketika sedang memimpin meeting di kantor? Coba saja pulaskan lipstik warna mauve ini di bibir kita.
KOMENTAR