(Baca juga: Betah Menduda, Ternyata Ada yang Melarang Sahrul Gunawan untuk Menikah Lagi, Siapa Dia?)
2. Bukan Sekedar Sakit Tenggorokan, Meski Baru Terasa Sakit
Paling umum, gejala radang tenggorokan berkembang dalam lima hari setelah terkena bakteri.
Tenggorokan terasa bengkak dan sakit hingga sulit untuk menelan.
Eiting juga mengatakan gejala yang lebih serius seperti demam mendadak 101 derajat atau bisa juga lebih tinggi, nyeri pada otot, tenggorokan memerah dengan bercak putih, sakit kepala, menggigil, kelenjar getah bening membengkak, dan kehilangan nafsu makan.
Menurut Centers for Disease Control and Prevention, infeksi ini disebabkan oleh bakteri dengan nama kelompok A Streptococcus.
Untuk infeksi virus atau sakit tenggorokan normal, dapat terjadi dengan sendirinya.
Menurut Klinik Cleveland, sangat penting memeriksakan diri karena akan membantu langkah pengobatan yang akan diambil.
(Baca juga: Asyik, Tanpa Oven Kita Bisa Bikin Lapis Surabaya Kukus yang Lezat dan Lembut Ini!)
3. Sebaiknya Segera Periksa
Jangan menganggap sakit tenggorokan akan sembuh dengan sendirinya.
Dikatakan Eiting, jika memiliki infeksi virus memang bisa dibiarkan dengan sendirinya, namun jika yang terserang adalah infeksi bakteri (strep) bisa segera pergi ke dokter.
Penulis | : | Winggi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR