NOVA.id – Ketika pergi berlibur, terkadang ada saja keadaan darurat yang kita temui.
Mulai dari hal-hal kecil seperti tas rusak hingga diare karena tak cocok dengan makanan yang tersedia di lokasi, sebaiknya simak tips untuk menghadapi kejadian darurat berikut ini.
Jika charger ponsel tertinggal
Baterai handphone tinggal sedikit dan kita ternyata lupa bawa charger, rasanya tentu akan sangat mengganggu.
Jika menginap di hotel, cobalah tanya ke bagian concierge apakah ada charger yang bisa kita pinjam.
Jika tidak ada concierge di hotel tersebut, kita bisa tanyakan kepada housekeeping atau resepsionis.
Tamu-tamu hotel kerap meninggalkan charger ponsel. Biasanya bagian housekeeping menyimpan charger ponsel yang tidak diambil kembali oleh tamu.
(Baca juga: Sambut Akhir Tahun, Inilah Tips Liburan Seru dan Nyaman Bersama Keluarga)
Resleting rusak
Bisa jadi resleting tas ransel atau koper rusak hingga tak bisa menutup dengan sempurna.
Jika resleting macet, oleskan sabun di bagian yang macet.
Jika tidak mau tertutup, periksa bagian resleting yang bengkok dan tekuk hingga ke semula.
(Baca juga: Sering Salah Kirim Pesan di WhatsApp, Begini Cara Agar Pesan Bisa Dihapus)
Bila semua hal ini tak berhasil kita lakukan, kita bisa lakukan cara mudahnyai, yaitu jahit saja tas itu. Di beberapa hotel biasanya disediakan peralatan menjahit dalam ukuran kecil.
Jahit saja resleting hingga tertutup rapat.
Namun pastikan kita melakukan hal ini menjelang pulang dan tidak ada barang yang akan diambil dari dalam tas.
(Baca juga: Wow! Harga Cincin Mas Kawin Song-Song Couple Bikin Melongo)
Kutu busuk
Tak hanya penginapan murah seperti hostel atau losmen yang kerap memiliki kutu busuk di kasur tempat tidur.
Hotel bahkan kursi bus pun bisa menjadi sarang kutu busuk.
Kutu busuk ini bergerilya pada malam hari.
Jadi sebelum tidur, perhatikan dengan seksama kasur, apakah ada bintik-bintik hitam atau tidak.
(Baca juga: Seorang Pria Tega Siram Cairan Asam ke Kelamin Istrinya Setelah Menolak Berhubungan Seks, Ini yang Terjadi)
Jika terlanjur "diserang" kutu busuk, segera minta ganti kamar.
Tubuh yang digigiti kutu busuk ditandai dengan bentol-bentol kemerahan yang gatal.
Efek pada setiap orang berbeda-beda, terutama jika penderita memiliki riwayat alergi.
Untuk pertolongan pertama, cuci bagian yang gatal dengan sabun dan air.
(Baca juga: Jelang Menikah, Kahiyang Ayu Masih Bebas Main, Tak Dipingit? Ini Penjelasan Iriana Jokowi)
Gosok dengan sabun hingga berbusa, diamkan sebentar, kemudian bilas dengan bersih.
Lakukan hal ini beberapa kali.
Atau bisa juga dengan mengoleskannya dengan minyak tawon atau minyak telon.
Gatal akibat kutu busuk bisa berlangsung lama. Jika tak tahan atau menimbulkan alergi, sebaiknya konsultasi ke dokter.
(Baca juga: Akan Segera Menikah, Intip Gaya Busana Kahiyang Ayu yang Santun dan Sederhana)
Diare
Ada kalanya saat makan makanan di destinasi yang dituju, entah karena kurang bersih atau memang tidak cocok dengan bahan makanannya, perut jadi sakit dan muncullah diare.
Pertolongan pertama ketika menghadapi diare adalah dengan minum air putih sebanyak-banyaknya untuk menghindari dehidrasi.
Jika BAB terlalu sering atau lebih dari enam kali sehari, minumlah oralit setiap habis BAB.
Dalam keadaan darurat, oralit bisa dibuat dengan larutan garam dan gula.
(Baca juga: Agar Cepat Sembuh, Kenali Perbedaan Sakit Tenggorokan Biasa dengan Infeksi Tenggorokan)
Selain itu, hindari makan makanan yang digoreng, produk susu, makanan pedas, makanan asam seperti jeruk, dan makanan berserat seperti sayuran.
Sementara waktu makan makanan tanpa bumbu dan bertekstur lembut seperti kentang rebus, pisang, telur rebus, atau bubur.
Jika BAB disertai darah atau lendir, diare terjadi lebih dari tiga hari, atau mengalami dehidrasi, segera pergi ke rumah sakit terdekat.
(Baca juga: Ingin Punya Pinggang Seksi? Cukup Sarapan dengan Menu Ini!)
Ransel bolong
Ada kalanya, jahitan di tas ransel yang sudah lama dipakai terlepas.
Jika kita pikir menjahitnya dengan benang saja sudah cukup, kita salah besar.
Beban yang diterima ransel hanya membuat benang jahit mudah putus.
Gunakan benang gigi yang bisa kita beli di minimarket.
Jahit tas menggunakan benang gigi.
Jika masih merasa kurang yakin, di bagian dalam tas, berikan lakban di area yang sudah dijahit benang gigi.
(Baca juga: Punya Sahabat Laki-laki? Perhatikan 4 Hal Ini Agar Kita Tak Membuat Suami Jadi Cemburu Buta)
Sepatu basah
Kita hanya membawa satu-satunya sepatu dan sepatu itu basah terkena hujan, cara cepat mengeringkannya adalah dengan memasukan kertas koran ke dalam sepatu hingga penuh.
Jika menginap di hotel, kita bisa meminjam hair dryer.
Gunakan hair dryer untuk mengeringkan sepatu.(*)
(Artikel ini pernah tayang di laman Kompas.com dengan judul Ransel Bolong sampai Kena Diare, Ini 6 Tips Hadapi Darurat Saat Traveling)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR