NOVA.id - Dalam beberapa kesempatan, kita sering dibikin geleng-geleng kepala oleh kelakuan emak-emak 'jaman now'.
Mulai dari belok ke kiri tetapi lampu sen ke kanan, berkendara motor di jalan tol, bergosip di tengah jalan hingga sengaja menerobos adonan jalan yang masih basah.
Tak hanya itu, kelakuan emak-emak saat menaiki transportasi online pun bikin geleng-geleng kepala.
Baca juga: Nikahi Keluarga Kerajaan, Ini Dia Daftar Wanita Cantik yang Mendapat Gelar Bangsawan
Seperti kelakukan kocak ibu-ibu ini yang diunggah oleh akun instagram @onemedsos.
Dalam video tersebut, terlihat segerombolon ibu-ibu menggunakan jasa taksi online.
Tak bisa diam, mereka pun mengomentari mobil taksi online tersebut dengan logat daerah seperti logat daerah Timur Indonesia.
Baca juga: Sangat Sederhana, Ini Dia Daftar Aneka Camilan di Pernikahan Kahiyang-Bobby di Solo
Meskipun kalimatnya tak begitu jelas, namun percakapan antara ibu-ibu dan supir taksi cukup terdengar jelas.
Diketahui, gerombolan ibu-ibu ini sibuk mengomentari kondisi mobil yang sudah terlihat tak baru lagi.
Mereka bahkan sudah berekspektasi apabila kendaraan taksi online pasti memiliki tampilan yang bagus.
"Ini mobil dari sejak kapan sih, kok sudah rusak begini?" ujar ibu yang duduk di tengah.
"Tahun 2012," jawab sang sopir.
Tak sampai disitu, komentar pedas pun kembali dilontarkan.
Ia menyebut, mobil itu merupakan mobil transportasi online yang paling jelek.
Baca juga: Ahmad Dhani Berulah Lagi, Giliran Pernikahan Kahiyang-Bobby yang Dikomentari, Begini Isinya
Setelah mengejek, emak-emak itu sepertinya kehausan.
Mereka pun meminta minum pada supir taksi tersebut. Simak videonya.
KOMENTAR