NOVA.id - Dikenal dengan sosoknya sebagai presenter kuliner ciamik dan selalu dijuluki legenda kuliner di Indonesia, ternyata Bondan Winarno diketahui sempat tidak memiliki ketertarikan terhadap dunia kuliner.
Seperti dikutip dari Kompas.com, awalnya almarhum yang dikenal dengan jargon "maknyus" ini ternyata tidak suka memasak.
Hal itu terkuak pada salah satu artikel di Harian Kompas, 25 April 2004 yang memuat cerita tentang sosok Bondan.
Pada kesempatan itu, Bondan mengaku bahwa hobi memasak yang kala itu ia gemari justru ia peroleh dari ibunya.
Baca juga: Bondan Winarno 'Maknyus' Dikabarkan Meninggal Dunia
Sebelum jatuh cinta pada dunia kuliner, Bondan beranggapan bahwa urusan masak-memasak adalah urusan menyebalkan.
Katanya, waktu itu ia selalu merasa sebal setiap kali ibunya meminta dia untuk membantu memasak di dapur.
Entah mengapa, di antara ketujuh saudaranya, dia paling sering diminta membantu di dapur, umpamanya untuk menumbuk kacang dan tepung beras.
Rupanya kebiasaan itu membuatnya mahir mengolah makanan.
Baca juga: Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya
Ketika ikut kegiatan kemah Pramuka sewaktu duduk di Sekolah Dasar (SD), bocah kelahiran Surabaya, Jawa Timur, itu memperlihatkan keahliannya dalam memasak sayur asem untuk teman-teman kelompoknya.
Saat itulah pertama kali Bondan memasak dan resep sayur asem yang ia buat ternyata didapat dari sang ibunda.
Source | : | https://www.kompas.com |
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Amanda Hanaria |
KOMENTAR