NOVA.id - Pori-pori besar pada wajah memang sangat menganggu.
Keadaan ini menjadi salah satu masalah yang kerap dihadapi oleh perempuan.
Saat masalah wajah yang satu ini menghampiri akan membuat kita merasa kurang percaya diri
Biasanya pori-pori besar akan menghampiri wajah dengan tipe kulit berminyak atau kombinasi.
(Baca juga : Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya)
Pori-pori besar membuat kulit wajah tidak terlihat mulus serta lebih mudah berminyak.
Selain itu juga pori-pori besar pada wajah bisa memicu munculnya jerawat.
Untuk membuat kulit wajah tampak halus tanpa adanya pori-pori besar, sebaiknya lakukan perawatan dengan tepat.
(Baca juga : Tampil Nyentrik untuk Fashion Street, Bisa Tiru Gaya Model Korea Selatan Ini)
Ada cara alami yang bisa membantu kita membuat pori-pori pada wajah menjadi kecil.
Yakni dengan membuat masker dengan bahan alami yang bisa kita lakukan di rumah.
(Baca juga : Beredar Isu Putus dengan Agnez Mo, Wijaya Saputra Bantah Melalui Unggahan Story Instagram-nya)
1. Masker putih telur
Selain enak untuk dimakan, ternyata telur juga bisa dimanfaatkan untuk kecantikan.
Caranya dengan mengambil putih telur yang kemudian jadikan sebagai masker wajah.
Putih telur yang dikocok bisa ditambahkan bahan alami lainnya seperti satu sendok makan madu dan juga perasan jeruk lemon secukupnya.
Setelah adonan masker sudah menyatu, poleskan pada wajah hingga merata.
Diamkan selama setengah jam agar masker meresap ke dalam kulit.
Setelah itu bilas dengan sabun wajah hingga bersih.
(Baca juga : Bikin Sedih, Ini Dia Pesan Terakhir Anak Laki-laki Bondan Winarno Sebelum Jenazahnya Dikremasi)
2. Masker susu dan buah pisang
Selain sehat, susu dan buah pisang bisa olah menjadi masker untuk wajah.
Susu diketahui bermanfaat untuk mengecilkan pori sedangkan buah pisang memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kulit wajah.
Cukup haluskan pisang dan susu, setelah tercampur oleskan pada wajah hingga merata.
Diamkan sekitar 20 menit agar kandungan alami meresap ke dalam kulit.
Setelah itu bilas dengan air hangat yang kemudian dilanjuti dengan iar dingin.
Lakukan perawatan ini seminggu sekali secara rutin.
(Baca juga : Viral! Tersebar Video Ayah Berikan Bir pada Bayinya, Ini Klarifikasi Pemilik Akun yang Menyebarkan Video
3. Masker lidah buaya
Lidah buaya dikenal banyak mengandung manfaat.
Buatlah masker lidah buaya yang dicampur dengan mentimun dan juga brown sugar.
Ambil semua bahan secukupnya kemudian haluskan hingga merata.
Oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 hingga 30 menit.
Setelah itu bilas hingga bersih. Diketahui mentimun dan lidah buaya memiliki khasiat sebagai astringen atau zat yang bisa mengurangi keluarnya minyak dan menutup luka atau pori-pori.
Masker ini juga bisa membantu menjaga kelembutan kulit.
(Baca juga : Ngeri! Aksi Demian Diduga Menelan Korban Sampai Membuat Paru-paru Bolong)
4. Oatmeal dan susu
Kandungan serat pada oatmeal mampu mengecilkan pori di wajah secara cepat dan aman.
Kita juga bisa mengkombinasinya dengan madu dan susu bubuk.
Untuk membuatnya cukup siapkan 2 sendok makan oatmeal, 5 sendok makan madu, dan dua sendok makan susu murni bubuk.
Campur semua bahan tersebut dalam satu wadah dan aduk hingga berbentuk pasta.
Ratakan masker tersebut pada wajah dan diamkan sekitar 30-45 menit.
Kemudian bilas dengan air hangat sampai bersih.
(Baca juga : Keenan Pearce Ketahuan Akan Segera Susul Raisa Menikah, Akun Ini Ralat Postingannya)
5. Cuka apel dan baking soda
Masker untuk mengecilkan opri juga bisa dibuat dari cuka apel dan baking soda.
Tak hanya itu kita juga bisa menambahkan buah tomat ke dalamnya.
Siapkan satu sendok cuka apel, setengah cangkir bubuk baking soda dan irisan buah tomat yang dihancurkan.
Satukan bahan tersebut kedalam wadah, aduk hingga berbentuk pasta.
Oleskan pada wajah kurang lebih 20 menit dan kemudian bilas hingga bersih.
Untuk menggunakan masker ini sebaiknya hati-hati bagi kita yang memiliki kulit sensitive.
Karena masker ini memiliki risiko menimbulkan iritasi.
(Baca juga : Jadi Anak Rantau di London, Seperti Ini Makanan El Rumi, Beda Banget Sama Anak Rantau di Indonesia)
Bahan alami memiliki manfaat besar untuk kecantikan kulit kita.
Namun tidak semua cocok untuk kulit, sebaiknya sebelum menggunakan masker bahan alami coba berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter agar tidak mendapatkan efek samping. (*)
KOMENTAR