Dukungan untuk Demian juga netizen ungkapkan disertai saran agar lebih mengutamakan keamanan saat aksi sulap ekstremnya.
Postingan Demian itu pun juga banjir komentar dan telah disukai hingga 25 ribu lebih likes.
Baca juga: Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya
Selain itu, setelah sempat bungkam beberapa hari, Demian Aditya akhirnya merespons berbagai tanggapan masyarakat terkait aksi Death Drop yang gagal.
Melalui akun Instagram pribadinya @_demianaditya_, Demian meminta maaf karena belum memberikan keterangan apa pun terkait tragedi yang memakan korban itu.
Alasannya karena dia sekarang sedang fokus pada kesembuhan Edison Wardhana, stuntman di aksi sulap ekstrem tersebut.
Baca juga: Setelah Berlibur, Begini Cara Tepat Agar Badan Kembali Bugar
Ia mengatakan akan berbicara di hadapan publik suatu saat nanti.
Baginya, terpenting untuk Demian adalah kesembuhan stuntman-nya.
Ia meminta doa pada semua orang untuk kesembuhan orang sahabat baiknya itu.
Baca juga: Terpergok Jalan Berdua, Wanita Ini Pilih Mantan Pacar Ketimbang Suaminya Sendiri
Dalam tulisan singkatnya itu, Demian juga menceritakan bahwa Echon, sapaan akrab Edison itu merupakan sahabat baiknya yang sudah ia kenal sejak 15 tahun lalu.
Menurutnya, Echon bukan hanya sekadar stuntman atau tim manager saja tapi sudah seperti kakaknya.
Ia juga memohon pada masyarakat untuk memberinya waktu dan pengertiannya.(*)
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR