NOVA.id - Beberapa waktu lalu, bandara Soekarno Hatta dihebohkan dengan penemuan jasad bayi laki-laki di tempat pembuangan sampah pesawat Etihad Airways.
Setelah diselidiki, ternyata jasad bayi malang tersebut berasal dari tenga kerja wanita asal Indonesia berinisial H. Adapun H bekerja di Abu Dhabi.
"Dia kerja di Abu Dhabi empat tahun belakangan," ujar Kapolres Bandara Soekarno Hatta Kombes Ahmad Yusep saat dikonfirmasi, Senin (8/1).
Baca juga: Melamar dan Gelar Pernikahan di Hari yang Sama, Alasan Pria Ini Sungguh Membuat Haru
Yusep menyampaikan, pihaknya mencurigai H membuang bayi tersebut karena saat perjalanan dari Abu Dhabi ke Indonesia dia sempat pendarahan. Dia juga sempat mengeluhkan sakit pada bagian perutnya.
Namun, penyidik belum dapat memastikan hal tersebut. Sebab, saat ini H masih menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di Indonesia.
Baca juga: Berjuta Kebaikan dalam Segelas Susu Gurih Tanpa Garam yang Wajib Kita Tahu
"Saat ini yang bersangkutan masih tahap pemulihan. Kami masih proses pengumpulan bahan keterangan dan bukti untuk memastikan hal tersebut," kata Yusep.
Sejauh ini, kata Yusep, status H masih sebatas saksi. Penyidik belum bisa meningkatkan statusnya menjadi tersangka.
Baca juga: Bikin Takjub! MUA Ini Sangat Andal, Bisa Ubah Wajah Perempuan 80 Tahun Kembali Muda
Mayat bayi laki-laki ditemukan di tempat sampah pesawat Etihad Airways yang baru mendarat di Bandara Soekarno Hatta dari Abu Dhabi, Sabtu (6/1) sore. Bayi malang tersebut diduga korban aborsi.
Orang yang pertama kali menemukan bayi tersebut yakni petugas cleaning service pesawat tersebut. (*)
Akhdi Martin Pratama/Kompas.com
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Amanda Hanaria |
Editor | : | Amanda Hanaria |
KOMENTAR