NOVA.id - Berbagai kondisi yang kita alami sehari-hari bisa membuat kita stres dan penat.
Mulai dari kemacetan di jalan, masalah di kantor, atau si kecil yang sedang rewel.
Kondisi yang membuat kita stres ini seringkali justru membuat kita semakin stres karena kita tak menemukan solusinya.
(Baca juga: Ssst… Ternyata Premix Jauh Lebih Mudah Digunakan untuk Bisnis Kuliner, Loh! Ini Dia Alasannya)
Sebenarnya, ada satu hal mudah dan cepat dilakukan ketika mulai merasa jenuh dengan rutinitas.
Bagaimana caranya? Jane Ehrman, M.Ed, CHES, pelatih Mind-Body dari Klinik Gaya Hidup & Perilaku di Cleveland, Amerika, memberikan tips praktis agar merasa lebih positif.
Coba luangkan waktu lima menit saja setiap pagi saat kita akan memulai hari.
(Baca juga: Bermodalkan Koran Bekas, Haerani Bawa Kerajinan Kreatif Keliling Indonesia)
Alihkan fokus dari tekanan dan stres, agar menjadi lebih relaks.
Kemudian, pusatkan perhatian pada napas.
Cukup ambil napas panjang, lalu embuskan kembali, boleh dengan mata terpejam.
(Baca juga: Tanpa Olahraga Kita Bisa Punya Tubuh Langsing dan Ramping, Loh! Begini Caranya)
Percaya atau tidak, hanya dengan menarik napas panjang dan bernapas dengan relaks, akan membantu kita menenangkan pikiran dan menghentikan sejenak kejenuhan.
Ketika pikiran mulai kembali mengembara, kembali fokuskan pada penapasan kita.
Nah, setelah sekitar 1 menit bernapas dengan relaks dan fokus, bawalah pikiran ke arah yang positif.
(Baca juga: Wah, Yoga Ternyata Ampuh Mengatasi Diabetes loh! Simak Penjelasannya Berikut)
Seperti mengucapkan rasa syukur karena telah diberi kesehatan, hidup dalam kecukupan, memiliki pekerjaan yang berarti, punya kesempatan menggunakan keahlian, dan bersyukur karena memiliki keluarga dan sahabat yang sangat peduli dan menyayangi kita.
Tujuan dari latihan (napas dengan relaks dan fokus) ini adalah untuk mendapatkan perspektif yang lebih sehat tentang diri dan kehidupan kita.
Mensyukuri apa yang kita miliki dalam hidup akan berdampak pada meningkatnya energi dan hilangnya pikiran negatif yang kerap merasuki.
(Baca juga: Waspada, Ternyata Diet Kekinian Ini Justru Membahayakan Tubuh! Perhatikan Hal Ini)
Kita juga akan melihat hati terasa lebih ringan, dan wajah pun akan tampak lebih cerah dan selalu dilengkapi senyum yang tulus.
Paling tidak, kita akan berhenti cemberut di pagi hari.
Bahkan, kita pun akan merasa lebih sadar mengenai banyak kemungkinan.
(Baca juga: Inilah Fakta tentang Infeksi Jamur Vagina, Perempuan Wajib Memberikan Perhatian Lebih pada Organ Intimnya)
Maka, dengan meluangkan waktu 5 menit saja untuk bernapas lebih relaks dan fokus, kita akan terbantu menjalani hari dengan lebih positif, kreatif, rajin, ramah, dan siap untuk kemungkinan apa pun di hari-hari mendatang.
Selamat mencoba! (*)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR