Wardana kembali menegaskan, kedatangan rombongannya itu murni karena kepeduliannya terhadap kucing sehingga fokusnya hanya pada kucing tersebut dan tentu mengedukasi pemilik akun.
Soal langkah-langkah hukum terhadap pemilik akun, dia mengaku tidak akan melakukannya karena beberapa hal, misalnya karena pelaku yang masih di bawah umur hingga kondisi keluarga pemilik akun yang cukup sederhana.
Selain itu, kondisi kucing yang sempat ramai dibicarakan di dunia maya tersebut saat ini juga dalam kondisi baik dan sehat serta tetap dipelihara oleh pemilik akun dan keluarganya.
"Kami masih punya perasaan. Jadi kita dan teman sepakat menyelesaikan secara kekeluargaan saja," ujarnya. (*)
M Agus Fauzul Hakim/Kompas.com
Penulis | : | Amanda Hanaria |
Editor | : | Amanda Hanaria |
KOMENTAR