NOVA.id - Dalam berumah tangga, suami dan istri selalu memiliki perannya masing-masing dalam menjaga keharmonisan keluarga.
Jika sang suami mencari nafkah dengan bekerja keras, maka sang istri juga memiliki peran dalam mengatur keungan keluarga.
Terlebih, dalam mengurus keuangan keluarga, baik pihak suami maupun istri wajib saing terbuka dan percaya satu dan lainnya.
Jika tidak, maka yang terjadi adalah seperti seorang suami yang tega menikam istrinya karena masalah uang.
Baca juga: Namanya Pernah Masuk Daftar Artis Pengguna Narkoba, Baim Wong Buka Rahasia soal Ini
Dilansir dari Tribunnews.com, warga Dusun II Desa Bintang Meriah, Kecamatan Batang Kuis, Deliserdang, Sumatera Utara, digegerkan dengan kasus penikaman yang dilakukan oleh seorang lelaki bernama Subandi terhadap istrinya Mawarti Lubis.
Subandi benar-benar tega terhadap istrinya sendiri, Mawarti Lubis.
Bagaimana tidak, hanya gara-gara uang Rp 4 ribu rupiah, pria yang sehari-hari bekerja sebagai penarik becak dayung ini, sanggup menikam istrinya dengan pisau dapur hingga berlumuran darah.
Tapi beruntung nyawa sang istri masih dapat terselamatkan dan berhasil dilarikan menuju ke rumah sakit terdekat.
Baca juga: Tinggalkan Putri Marino, Chicco Jerikho Sambangi Erin di Lampung
Akibat perbuataan tersebut, Subandi terpaksa harus diamankan oleh pihak Polres Deli Serdang, karena percobaan pembunuhan.
"Pelaku sudah kita amankan dan menyerahkan diri tadi malam ke Polsek Batang Kuis kemarin sore," kata Kasat Reskrim Polres Deli Serdang, AKP Ruzi Gusman via telepon seluler, Jumat (6/4).
Ruzi menjelaskan bahwa kejadian sebenarnya sepele.
Kejadian berawal saat sang istri meminta uang sebesar Rp 4 ribu rupiah, untuk membayar air minum isi ulang, lalu Subandi tiba-tiba malah marah-marah tak jelas dan tersulut emosi.(*)
Eko Sutriyanto / Tribunnews.com
Sumber: Tribun Medan
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR