Ia memohon pada presiden Jokowi untuk tidak memecat admin tersebut.
"Dear Pak @Jokowi adminnya jangan dipecat ya Pak," cuit akun @M_desyJKT48, Rabu (16/5).
Tak hanya itu, pemilik akun @M_desyJKT48 dengan nama asli Mari Genoveva juga mengatakan bahwa admin tersebut pasti ingin nonton theater untuk bertemu dengan salah satu member.
"Aku yakin adminnya masih pengen nonton theater buat ketemu oshi," tambahnya.
Baca juga: Waspada Sindrom 'Queen Be' yang Sering Menyerang Wanita Karier, Ini Dampaknya
Memang dalam beberapa hari terakhir, warganet dihebohkan dengan sebuah foto yang terlihat di akun Twitter resmi Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Anehnya, akun tersebut mengunggah cuitan yang tak terduga.
Akun @Jokowi membagian tweet yang berisi pujian pada cerita Beby Oshi JKT48.
Tweet tersebut diduga keluar dari admin akun Twitter Jokowi yang juga seorang fans JKT48.
Meskipun kicauan itu sudah dihapus dari akun Twitter @Jokowi, namun warganet sempat mengabadikan cuitan tersebut dengan teknik tangkapan layar.
Baca juga:Tak Semua Sama, Intip Cara Tiap Zodiak Saat Membuat Kesan Pertama Ini
Capture gambar itu segera beredar luas di lini masa.
KOMENTAR