5. Tabrakan dengan White Fiat Uno
Tidak sedikit orang yang meyakini bahwa mobil yang ditumpangi Putri Diana dan Dodi telah ditabrak oleh Fiat Uno Putih secara terencana.
Fiat Uno Putih tersebut diyakini milik seorang fotografer bernama James Anderson.
Pasalnya, ditemukan cat putih yang diduga kuat sebagai Fiat Uno Putih dari bangkai mobil Mercedez yang nahas tersebut.
Mengejutkan, tiga tahun kemudian James Anderson ditemukan terbakar habis dalam mobillnya sendiri meski dugaan kasus tersebut adalah bunuh diri.
(Baca juga: Amankah Mengonsumsi Telur Setiap Hari? Inilah Jawaban dari Ahlinya)
Mesi demikian, kematian Anderson sangat janggal apabila dikatakan sebagai tindak bunuh diri.
Banyak yang mengira, Anderson dibunuh karena dia adalah satu-satunya saksi yang masih tersisa atas insiden kecelakaan Diana.
Cerita-cerita teori konspirasi ini terasa begitu nyata sekaligus mengerikan, ya Sahabat NOVA.
Satu dari lima teori konspirasi kematian Putri Diana ini apakah ada yang dipercaya oleh Sahabat NOVA?(*)
Source | : | Dailystar.co.uk |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR