"Pangeran Charles mengagumi Meghan karena kekuatannya yang dia berikan kepada Harry, yang membutuhkan sosok tipe tungsten dalam hidupnya karena Harry sedikit lunak," kata pakar kerajaan.
Bukan rahasia jika hubungan Pangeran Charles dan menantunya, Meghan Markle memang sangat baik.
Hal itu terlihat sejak Pangeran Charles mendampingi Meghan Markle berjalan di lorong gereja saat pernikahannya.
(Baca juga: Sebelum Dimulai, Wajib Tahu 3 Tahapan Awal Sebelum Bercinta Berikut)
Karena itulah, Pangeran Charles dikabarkan sangat tersentuh karena Meghan meminta dirinya untuk mendampingi di acara pernikahannya.
Seorang sumber juga mengatakan jika Pangeran Charles telah menyukai Meghan sejak awal pertemuan mereka.
Ia memberi tahu Pangeran Harry jika Meghan adalah perempuan yang ramah, hangat, pekerja keras, dan baik hati.
Bahkan Pangeran Charles berpesan pada putranya agar bisa menghargai Meghan Markle.
Pangeran Charles pun juga pernah memuji Meghan di depan teman-temannya.
Ia menyebut menantunya itu sebagai perempuan yang cerdas, baik, dan bisa membuat putranya bahagia. (*)
Source | : | Express.co.uk |
Penulis | : | Nuzulia Rega |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR