Akan tetapi jika dilakukan dalam porsi yang berlebih, maka manfaatnya akan berkurang dan risikonya meningkat.
Menurut dr. Michael, inilah 4 hal yang perlu diingat perempuan saat ingin berolahraga demi mendapatkan tubuh kekar.
1. Apa, sih, tujuan olahraga itu?
Tanyakan pada diri sendiri apa tujuan dari olahraga ini.
Apakah benar untuk kesehatan dan mungkin juga profesi atau justru hanya obsesi dan ikut-ikutan semata.
Baca juga: Meski Rendah Kalori, 4 Bahan Makanan Ini Tak Bisa Turunkan Berat Badan
2. Pahami teknik dan metodenya
Lakukanlah olahraga berdasarkan teknik dan metode yang benar.
Pelajari dulu jenis olahraganya atau jika perlu tanyakan pada ahlinya.
3. Lakukan bertahap
Olahraga dilakukan secara bertahap bukan langsung mau menuju titik paling tinggi.
Mulailah dari olahraga dengan intensitas yang ringan, menengah, baru level yang lebih tinggi.
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR