NOVA.id - Lagu "Kau Adalah" yang dilantunkan oleh penyanyi cantik Isyana Sarasvati pun menjadi penutup dalam gelaran "Celebrating 9th Anniversary and Relaunch Party of Motion Radio 97,5 FM" semalam (30/7) di The Pallas Fairgrounds SCBD Lot 14, kawasan SCBD Jakarta Pusat.
"Terima kasih Motion FM dan semoga selalu berjaya dan menjadi nomor satu dalam industri radio di Indonesia," ucap Isyana usai menyanyikan beberapa lagu di atas panggung.
Tak hanya Isyana, musisi Indonesia yang dikenal genre lagu-nya yakni HipHop dan RNB juga ikut menyemarakkan ulang tahun Motion Radio ke 9 ini.
Sebut saja seperti Iwa K, DJ T-Sha, Radhini, Bams Adrian Khalif, Fun on Weekend, Raben, Sexy Goath hingga Tuan Tiga Belas.
(Baca juga: Ini Perbedaan Tempe Bungkus Daun Pisang dengan Tempe Bungkus Plastik)
Memang, memasuki usianya yang kesembilan ini, Motion Radio 975 FM membuat perubahan besar dengan mengubah format musiknya.
Sejak Senin, 23 Juli 2018 Motion Radio kini fokus menghadirkan musik R&B dan HipHop, yang sebenarnya genre musik tersebut sudah sering diputar di Motion Radio setiap harinya.
Dengan perubahan format musik ini, Motion Radio pun mengklaim sebagai "Indonesia's #1 for HipHop & RNB Station".
"Motion akan memainkan lagu-lagu HipHop dan RNB yang mainstream dari para musisi ternama dan tentunya tak hanya memutar lagu saja, bahkan sebagai media suara publik, Motion Radio juga akan terjun langsung kepada komunitas-komunitas musik dengan genre yang saat ini diusung Motion, semoga bisa menjadi radio referensi terbaik bagi penikmat musik di Indonesia," ujar Andi Budiman, CEO Kompas Gramedia Group of Media disela-sela acara.
(Baca juga: Desain Kamar Tidur yang Pas untuk Si Insomnia Menurut Fengshui Rumah)
Terkait perubahan format musik menjadi HipHop dan RNB, #newMotion975 turut mengubah nama program on air hariannya agar lebih sesuai dengan format musik yang saat ini diusung.
Kecuali Dagienkz-Vena in Motion (DVIM) di prime time pagi (06.00-10.00 WIB), untuk prime time sore #newMotion975 menghadirkan program ‘Tap Out’ bersama Genda dan Arienda (15.00-19.00 WIB), ‘Big City Beatz’ yang dikawal rapper asal Jakarta Raben (19.00-23.00 WIB), dan beberapa program unggulan lainnya.
Siaran #newMotion975 pun juga masih bisa diakses di TransJakarta, lewat streaming
@motion975fm, dan #newMotion975 masih melakukan siaran dari studio mininya di Kota
Kasablanka.(*)
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR