NOVA.id - Gaya preppy look awalnya terinspirasi dari gaya berbusana para mahasiswa
dan mahasiswi Inggris dan Amerika.
Namun sekarang, gaya yang identik dengan penampilan smart ini telah diadopsi di banyak negara.
Identik dengan rok atau cardigan dan kemeja putih, preppy look bisa membuat penampilan terkesan lebih rapi, stylish, dan chic.
Gaya ini tentu bisa menjadi sebuah inspirasi fesyen yang membuat tampilan sehari-hari Sahabat NOVA yang lebih modis.
(Baca juga: Berlibur Ke Bali, Victoria Beckham Sempat Merasa Ketakutan, Kenapa ya?)
Lantas, bagaimana tips mudah mengenakan gaya busana seperti ini?
Berikut ini beberapa tips mudahnya untuk Sahabat NOVA.
• Terapkan gaya busana yang simpel.
• Sepatu loafer atau flat shoes menjadi pilihan yang tepat.
• Cardigan, blazer, kemeja, rok, stoking tebal, celana panjang, adalah benda-benda yang harus kita miliki untuk preppy look.
• Kenakan rok bermotif kotak-kotak dan celana chino warna basic.
(Baca juga: Hadiri Pernikahan Teman, Meghan Markle Pakai Kacamata Emas 22 Karat)
• Blazer akan membuat preppy look semakin sempurna.
• Pakai aksesori yang simpel, misal: anting-anting yang tidak mencolok.
• Atur rambut secara klasik dan natural, misalnya dengan menambahkan jepit atau bando.(*)
(Ita Adnan)
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR