NOVA.id – Pernah membeli barang dengan ukruan yang salah dan kita baru mengetahuinya ketika di rumah?
Biasanya, barang yang salah ukuran kita dapatkan saat berbelanja online.
Meski demikian, terkadang pakaian kita bisa berubah ukurannya setelah kita mencucinya.
(Baca juga: Tentukan Keberhasilan, Ini Bidang Pekerjaan yang Cocok Sesuai Zodiak)
Tenang, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk menghindari salah ukuran, seperti yang dilansir dari laman Brightside.
Lingkar Panggul
Ukur lingkar pinggang kita ketika sedang berdiri di depan cermin.
Cermin akan membantu kita menghindari kesalahan mengukur.
Lingkar Pinggang
Untuk mengukur lingkar pinggang, letakkan alat ukur tepat di bagian paling ramping perut kita.
(Baca juga: Kurban Tapi Tak Doyan Daging, Inul Ceritakan Kisah Haru Masa Lalunya)
Lingkar Dada
Untuk mengukur lingkar dada, letakkan alat ukur tepat pada bagian dada yang paling menonjol.
Pastikan alat ukur ini lurus pada bagian punggung kita.
Lingkar leher
Bagian ini biasanya digunakan untuk mengukur pakaian pria.
Cara mengukur yang tepat, letakkan alat ukur di sekeliling leher.
Setelah menemukan angka yang tepat, pastikan kita mengetahui perbandingan ukuran antara american size, international size, serta european size untuk menemukan ukuran yang tepat.
(Baca juga: Benarkah Suami Kita Dapat Terkena Kanker Payudara? Ini Gejala yang Harus Diwaspadai)
Source | : | brightside |
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR