NOVA.id – Pasti kita sering mendengar saran, "jangan bertengkar di depan anak-anak!" memang benar, karena bertengkar di depan si kecil bisa berpengaruh buruk kepada perkembangannya.
Namun, anak yang tidak pernah melihat orangtuanya beradu argumen pun ada dampaknya.
Anak jadi tidak dapat menuntut haknya, sering tidak tahu bagaimana membela temannya yang diganggu, dan bagi mereka, keberhasilan suatu persahabatan adalah bila tidak pernah terjadi pertengkaran atau perselisihanan paham.
(Baca juga: Sebelum Tambah Momongan, 4 Hal Ini Harus Dibahas Terlebih Dulu Bersama Suami)
Perbedaan yang diselesaikan orangtua dengan cara positif dapat memberikan pelajaran berharga bagi anak-anak.
Anak akan belajar bahwa pasangan dan keluarga dapat hidup bersama walaupun melewati saat-saat yang memanas.
Sebagai individu, mereka akan mampu menuntut hak, dan sebagai pasangan pun mereka akan mengerti bahwa setiap orang boleh memiliki perbedaan pendapat mengenai sesuatu tapi tetap terus saling mencintai.
(Baca juga: Deddy Corbuzier Pergi ke Gym untuk Numpang Tidur, Kenapa ya?)
KOMENTAR