Bonus tersebut sudah diberikan Jokowi di Istana Negara, Jakarta, pada Minggu 2 September 2018.
Jokowi pun akhirnya mengungkapkan alasannya memberikan bonus pada para atlet.
Melalui akun Instagramnya, ia mengatakan, "Kita menargetkan 16 emas, itu pun banyak yang sangsi dan pesimistis, dan saya sendiri sampai deg-degan meski selalu datang melihat persiapan para atlet di pacuan kuda, pencak silat, voli pantai, dan beberapa cabang lainnya."
(Baca juga: Belanja Sepatu Mewah, Adik Syahrini Ngamuk Hingga Mau Muntah di Mall, Kenapa?)
"Alhamdulillah, hari ini, pembuktian itu nyata. Kita menciptakan sebuah lompatan prestasi," tambahnya.
Ia menyadari bahwa kerja keras atlet dan pelatih sangat berpengaruh pada kesuksesan tersebut.
"Karena itulah, sebelum penutupan Asian Games 2018, pagi ini saya menyerahkan secara langsung penghargaan dari negara berupa bonus untuk para atlet peraih medali, pelatih dan asistennya, di Istana Negara," tulisnya.
(Baca juga: Ups! Meghan Markle Tersipu Malu Saat Memanggil Pangeran Harry dengan Sebutan Ini)
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
Source | : | |
Penulis | : | Juwita Imaningtyas |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR