NOVA.id - Penampilan yang sangat anggun ditampilkan oleh Isyana Sarasvati dalam penutupan Asian Games pada Minggu (02/09).
Dalam acara tersebut, Isyana membawakan lagu yang diciptakannya sendiri untuk merayakan Asian Games yang diadakan di Indonesia.
"Makasih makasih banget pokoknya aku seneng banget karena ini lagu yang memang khusus aku ciptakan untuk asian games yang berjudul 'Asia's Who We Are' ini terus alhamdulillah bisa aku nyanyikan di penutupan closing asian games kemarin," ungkap Isyana.
(Baca juga: Berada di Gang Kecil, Inilah Rumah Jonatan Christie! Seperti Apa ya?)
Dirinya mengaku bahwa sangat terharu saat berdiri di depan puluhan ribu penonton yang berasal dari berbagai negara di Asia.
"Dan juga euforia penontonnya juga seru banget merasa haru banget. Itu juga aku di panggung sebenarnya udah berkaca-kaca banget karena ya gimana ya rasanya bisa nyanyi di depan ribuan orang terus juga banyak atlet-atlet dan volunteers yang sudah berjuang dari kemarin. Yaa seneng banget sih," jelas Isyana yang ditemui di Pacific Place usai pada Senin, (03/09).
(Baca juga: Hati-Hati! Begini Ciri-Ciri Pria yang Berpotensi Menularkan HPV)
Saat penutupan Asian Games kemarin hujan deras mengguyur Stadion Utama Gelora Bung Karno, di mana acara tersebut digelar.
Bahkan saat Isyana tampil, hujan masih turun dan membuat rambut dan baju yang dikenakannya basah.
Tetapi baginya, hal tersebut bukanlah sebuah masalah baginya kemarin.
(Baca juga: Berduet dengan Penyanyi India, Denada Bikin Satu Stadion Ikut Bernyanyi)
"Itu enggak menjadi kendala sih ujan sebenarnya. Jadi yaa gapapa." kata penyanyi kelahiran 2 Mei 1993 tersebut.
Para pengisi acara pun tampaknya tak ingin kehilangan kesempatan untuk berselfie ria.
Salah satu yang menjadi bintang utama dalam acara semalam adalah personel boyband asal Korea Selatan, Siwon Super Junior.
Banyak orang yang melakukan selfie dengan pria ini, termasuk Isyana.
(Baca juga: Sadis, Perempuan Tega Bunuh Suami dengan Obat Tetes Mata, Apa Motifnya?)
Perempuan berusia 25 tahun ini mengungkapkan keramahan personel Super Junior tersebut.
(Baca juga: Penampilan Siti Badriah 'Lagi Syantik' Bikin Warganet Kecewa Berat, Kenapa?)
"Bisa sepanggung sama musisi-musisi dari korea, dari india, itu adalah suatu kebanggaan untuk kita semua, untuk temen-temen kita juga," kata Isyana
"Dan mereka adalah orang-orang yang sangat ramah juga, kita juga sempat ketemu di backstage, baaaik banget, humble banget, jadi ya seneng banget aja," lanjutnya.
Pastinya sebuah kebanggaan tersendiri bisa menjadi bagian dari sejarah dalam gelaran terbesar seperti Asian Games ini ya Sahabat NOVA. (*)
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR