NOVA.id - Kabar bahagia datang dari Personel ex Cherrybelle Anisa Rahma.
Kemarin, (16/09) Anisa resmi menikah dengan penyanyi Anandito Dwi Septian.
Akad nikah digelar di Masjid Junudurrahman Kodiklat TNI AD, Bandung, Jawa Barat, sementara resepsi pernikahan mereka digelar pada malam harinya.
Baca Juga : Misterius, Benarkah Sosok Perempuan Berwajah Pucat di Konser Sheila On 7 Ini Makhluk Gaib?
Pertemuan mereka pertama kali terjadi di sebuah acara.
Dito, awalnya malu-malu untuk meminta foto dengan Anisa yang saat itu juga hadir.
Melakukan foto bersama, seperti sebuah pertanda, mereka berfoto dengan background sebuah pelaminan.
Baca Juga : Wah, Widyawati Ternyata Pernah Jadi Perias Pengantin loh! Intip Hasil Riasannya!
Merasa ada getaran yang berbeda, akhirnya Dito mengajak Anisa untuk melakukan taaruf setelahnya.
Mereka pun melakukan taaruf selama 3 bulan dimulai pada tanggal 16 April.
Di tanggal 8 Juli 2018, Dito melamar Anisa, keduanya pun mengaku hanya bertemu sebanyak 2 kali selama ta'aruf.
Baca Juga : Dikira Hantu Sephia, Ternyata Ini Sosok Perempuan yang Viral di Konser Sheila On 7
Tak menunggu waktu lama, mereka pun meresmikan hubungan mereka ke jenjang pernikahan pada tanggal 16 September, kemarin.
Dito memberikan mahar berupa logam mulia seberat 28 gram dan uang sejumlah 1.692.018 rupiah untuk meminang Anisa.
Mereka pun telah merencanakan bulan madu setelah pernikahan usai.
Baca Juga : Dikecewakan! Reino Barack Beberkan Alasannya Putus dengan Luna Maya
Rencananya, keduanya akan melakukan bulan madu ke Korea Selatan.
Selain bulan madu, mereka juga akan melakukan post wedding karena sebelumnya tidak ada momen prewedding yang dilakukan.
Selamat Anisa dan Dito atas pernikahannya! (*)
Source | : | tribunstyle.com |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR