NOVA.id - Nama Lee Chong Wei, pemain badminton tunggal putra asal Malaysia, tak muncul dalam beberapa kali turnamen yang diadakan di tahun ini.
Di acara Asian Games kemarin, ia pun tak terlihat ikut bermain, ternyata ia mengalami masalah kesehatan yang membuatnya tak bisa bertanding.
Dokter yang menyarankannya untuk istirahat dan menjalani perawatan, karena sebelumnya ia mengalami gangguan terkait dengan pernapasan.
Baca Juga : Berkebaya, Istri Sunan Kalijaga Tampil Cetar & Berkelas! Intip Gayanya
Setelah menjalani perawatan, diketahui Lee Chong Wei mengalami kanker hidung stadium awal.
Hal ini diketahui melalui Badminton Association of Malaysia dalam sebuah pernyataan yang diunggah pada Sabtu (22/09).
JUST IN: Malaysian badminton champ @LeeChongWei diagnosed with early stage nose cancer. Is in Taiwan seeking treatment and according to the Badminton Association of Malaysia, he's responding well. pic.twitter.com/QGNqREJUKg
— Sumisha Naidu (@SumishaCNA) September 22, 2018
Baca Juga : Anak Berusia 9 Tahun Ini Meninggal dalam Tidur, Apa Penyebabnya?
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
KOMENTAR