NOVA.id - Berita duka datang dari dunia seni Indonesia.
Aktor senior Rudolf Canesius Soemolang Wowor atau yang dikenal dengan Rudy Wowor meninggal karena kanker prostat yang dideritanya.
Aktor berusia 74 tahun ini menghembuskan napas terakhirnya pada hari Jumat (05/10) pukul 07.30 WIB.
Baca Juga : Kasus Ratna Sarumpaet Sudah Diramalkan Roy Kiyoshi di Awal 2018? Seperti Apa?
Sebelumnya, setelah mendapatkan vonis menderita kanker prostat, aktor Rudy Wowor ternyata pernah menjalani terapi ganja di negeri kincir angin, Belanda.
Meskipun terlambat, aktor ini tetap mencoba pengobatan untuk menyembuhkan penyakit yang dideritanya tersebut.
"Sebenarnya stadiumnya sudah telat. Waktu itu dia cerita sama saya didiagnosa (kanker), terus dibawa ke luar negeri," kata sahabat Rudy, Roy Karyadi.
Baca Juga : Rudy Wowor Meninggal karena Kanker Prostat, Jauhkan Suami dari 5 Kebiasan yang Sebabkan Kanker Prostat!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR