NOVA.id - Bila melihat video kegiatan anggota kerajaan Inggris, mereka kerap tersenyum, melambaikan tangan, dan berjabat tangan dengan orang-orang.
Bersalaman tampak sebagai hal yang wajib mereka lakukan.
Tentu saja, mereka tak berjabat tangan dengan semua penggemar yang ia temui di jalan, namun mereka selalu berusaha berjabat tangan dengan banyak orang sebisa mungkin.
Baca Juga : Ternyata Ini Alasan Jessica Iskandar Dipilih Jadi Juri Asia's Next Top Model 2018
Karena itu, sangat mengejutkan bila ada anggota keluarga kerajaan yang hampir tidak pernah berjabat tangan seumur hidupnya.
Kita semua pernah melihat Pangeran Harry, Pangeran William, Kate Middleton dan Meghan Markle menyalami tangan orang di jalan.
Lalu siapa sosok yang anti berjabat tangan?
Baca Juga : Temani Raphael, Wajah Suami Sandra Dewi Bikin Warganet Salah Fokus!
Jawabannya adalah Putri Anne.
Ia memiliki alasan untuk itu.
Menurutnya, berjabat tangan merupakan sesuatu yang 'absurd' atau tidak masuk akal.
Baca Juga : Mengaku Dihujat Warga di Palu, Adelia Pasha: Kami Tetap Berjuang
Dalam film dokumenter Queen of The World, Putri Anne menjelaskan bahwa bertahun-tahun lalu ada aturan di istana yang menyebut keluarga kerajaan tidak perlu berjabat tangan.
Ratu lalu mengubah aturan itu pada 1970, namun Putri Anne masih terbawa aturan dari tradisi lama hingga kini.
"Tak pernah berjabat tangan," kata Putri Anne.
"Teorinya adalah, anda tidak boleh berjabat tangan dengan semua orang, jadi jangan memulai. Saya lekat dengan (teori) itu, tetapi saya memperhatikan orang lain tidak melakukannya," jelasnya.
Meskipun begitu, ia tidak menganggap berjabat tangan sebagai sesuatu yang salah.
Putri Anne sendiri merupakan anak nomor dua dan satu-satunya anak perempuan dari Ratu Elizabeth II.
Baca Juga : Derita Kanker Paru-Paru Stadium 4B, Sutopo Purwo Nugroho: Insya Allah Saya Sembuh
Pada 1987, Ratu Elizabeth telah memberinya gelar tambahan 'Princess Royal'.
Gelar ini juga akan dimiliki Putri Charlotte kelak jika Putri Anne meninggal dunia. (*)
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
Source | : | cheatsheet.com |
Penulis | : | Juwita Imaningtyas |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR