NOVA.id – Ingin menghangatkan suasana sore ini bersama keluarga?
Nah, paling tepat bila kita membuat wedang cappuccino ini.
Cukup 30 menit saja untuk menyiapkan minuman hangat menyegarkan ini.
(Baca juga: Wajib Disimak, Minum Ayamnya Punya Manfaat Bagi Kita Sekeluarga)
Simak resepnya berikut.
Bahan-bahan:
3 bungkus cappuccino bubuk
1.000 ml air
250 gram jahe, bakar, kupas, memarkan
3 buah kapulaga
50 gram gula pasir
25 gram gula merah, sisir halus
(Baca juga: Dengan Samsung Galaxy J Series, Jangan Pernah Bosan Lagi Sambil Menunggu di Mobil)
(Baca juga: Manfaatkan Buah Nanas Terbengkalai, Ade Patas Sukses Bikin Bisnisnya Menggurita)
Cara Membuat Wedang Cappuccino:
1. Seduh cappuccino bubuk bersama 100 ml air mendidih. Aduk hingga larut.
2. Rebus air, jahe, dan kapulaga dengan api kecil sampai harum. Angkat. Saring. Rebus kembali.
3. Tambahkan larutan cappuccino, gula pasir, dan gula merah. Aduk sampai gula larut.
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR