Tape singkong dan keju merupakan kombinasi yang lezat jika diolah sebagai kue atau camilan. Anda bisa menambahkan kenari dalam adonan prol tape keju kenari yang menggoda. Sajikan bersama teh tawar atau secangkir kopi di sore hari.
Bahan membuat prol tape keju kenari:
600 g tapai singkong
200 g gula pasir
200 g tepung terigu protein sedang
6 btr telur, kocok lepas
200 ml santan
100 g margarin, lelehkan
50 g keju parut
1 sdt garam
Olesan:
1 bh kuning telur
1 sdt santan
Taburan:
30 g kenari, cincang kasar
Cara membuat tape prol keju kenari:
1. Remas-remas tapai singkong dan gula pasir sampai gula hancur.
2. Tambahkan tepung terigu, aduk rata.
3. Masukkan telur, santan, margarin, keju, dan garam, aduk rata.
4. Tuang ke loyang 24x24x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
5. Panggang dalam oven selama 25 menit dengan suhu 180 derajat Celsius atau sampai setengah matang.
6. Olesi campuran kuning telur dan santan. Tabur kenari. Oven lagi 30 menit sampai matang.
14 potong
45 menit
Resep: Dahrani Putri
Uji Dapur: NOVA
Penata Saji: Wina Kusnadi
Foto: Fadoli Barbathully/NOVA
KOMENTAR