Dari larangan ini, pun akan muncul pesan bahwa tubuh perempuan yang pakai celana pendek dan rok mini itu tidak pantas dan buruk. Padahal ini bukanlah pandangan kita semua, ini hanya pandangan sekelompok orang saja,” beber Tunggal.
Melihat iklan Shopee yang dibintangi oleh girlband K-Pop, BLACKPINK ini, Tunggal justru mengaku tidak melihat ketidaksopanan atau pelanggaran norma.
Alasannya, celana pendek dan rok mini juga dipakai perempuan Indonesia, di ruang publik.
Baca Juga : Tahu Nggak, Jalan Kaki Bisa Turunkan BB dengan Mudah dan Murah, lho!
Hanya memang, dalam konteks yang sesuai, misalnya untuk berolahraga, jalan santai, atau main.
“Artis-artis kita yang perempuan juga pakai karena ya, pakaian biasa, kok,” bilang Tunggal.
Menanggapi alasan pemboikotan yang beredar, yakni untuk melakukan perlindungan terhadap anak-anak dengan mengedepankan nilai dan norma Pancasila, Tunggal justru menghimbau sebaiknya peran orangtualah yang harus lebih besar.
Baca Juga : Ibu Wajib Tahu, Rupanya Ini Alasan Anak Sering Bantah Orangtua!