NOVA.id - Salah satu sepatu yang menjadi favorit perempuan adalah ankle boots.
Sepatu boots model ini akan membuat penampilan kita terlihat semakin modis dan elegan.
Meski begitu, masih banyak yang belum tahu cara memadupadankannya dengan busana yang kita pakai.
Nah agar terlihat fashionable, begini cara memadukan ankle boots.
Baca Juga : Ayah Vanessa Angel: Kalau Vanessa Salah ya Proses Sesuai Hukum
1. Ankle Boots dan long skirts
Paduan ankle boots dan rok panjang atau rok maxi adalah kombinasi klasik.
Cara terbaik ankle boots bisa dipadukan dengan rok yang memiliki model penuh di bagian sisinya.
Namun ankle boots juga tetap cantik saat dipasangkan dengan rok panjang yang lebih sempit.
Gaya apapun yang diinginkan, kuncinya adalah kaki tidak terlihat.
Jika rok tidak begitu panjang, tutupilah bagian kaki yang terlihat dengan celana legging.
Baca Juga : Video Panasnya dengan Ariel NOAH Pernah Tersebar, Luna Maya Angkat Bicara Prostitusi Online Vanessa Angel
2. Rok pendek dan ankle boots
Meski banyak perempuan yang tidak menyukai bentuk kaki mereka, namun perpaduan rok pendek dan ankle boots merupakan satu kesatuan yang cocok.
Pakailah rok yang memiliki panjang di atas lutut atau lebih pendek.
Karena jika terlalu panjang atau penuh, kita akan terlihat memakai kostum figure skating.
Baca Juga : Dikabarkan Jadi Juru Parkir, Adik Billy Syahputra: Bohong Itu Semua Nggak Kayak Gitu