Personel BLACKPINK Sukses Bikin Penonton Tertawa saat Berbicara dengan Bahasa Indonesia! Seperti Apa?

By Nuzulia Rega, Minggu, 20 Januari 2019 | 12:47 WIB
Personel BLACKPINK Sukses Bikin Penonton Tertawa saat Berbicara dengan Bahasa Indonesia! Seperti Apa? (instagram.com/blackpinkofficial)

NOVA.id - Konser BLACKPINK 2019 di Jakarta telah sukses digelar semalam, Sabtu (19/1).

Bertempat di ICE BSD, Tangerang, Lisa, Jennie, Jisoo, dan Rose sukses menghibur para penggemar BLACKPINK di Indonesia.

Tak hanya menghibur dengan lagu-lagu andalan mereka, keempatnya bahkan sempat membuat para penonton tertawa dengan tingkah mereka di atas panggung.

Baca Juga : Penuturan Sang Adik Pastikan Ahok Tak Pindah Agama Demi Nikahi Polwan Puput Nastiti Devi

Mengutip dari Kompas.com, tawa penonton pecah saat keempatnya menyapa dengan gaya imut nan menggemaskan.

Tak cukup sampai di situ, keempatnya bahkan menyapa para penonton dengan bahasa Indonesia.

"Halo nama aku Jisoo," ucap leader BLACKPINK, Jisoo, dalam bahasa Indonesia saat membuka konsernya.

Baca Juga : 5 Pesona Istri Randy Pangalila, Bule Cantik Asal Kanada yang Kerap Tampil Simpel

Tak mau kalah, Jennie, Rose, dan Lisa, juga memperkenalkan diri memakai bahasa Indonesia. "Nama aku Jennie, nama aku Rose, nama aku Lisa", begitu ucapan mereka dengan gaya imutnya.Sontak, mendengar idolanya berbahasa Indonesia, penonton pun langsung ramai tertawa gemas.

Baca Juga : Randy Pangalila Resmi Nikahi Bule, Intip Suasana Pernikahannya yang Amat Romantis!Tak cukup sampai di situ, saat keempatnya akan bernyanyi Whistle dan Stay, Jennie kembali berbicara dengan menggunakan bahasa Indonesia.Ia mengingatkan para penonton untuk tidak saling mendorong."Jangan saling dorong ya. Ayo bersenang-senang bersama kami," kata Jennie.

Baca Juga : Admin Lambe Turah Dikabarkan Terciduk karena Narkoba, Anji Manji Ungkap Fakta Sebenarnya!

Selaras dengan Jennie, Jisoo pun memperingatkan para penonton untuk lebih berhati-hati."Hati-hati," timpal Jisoo.Sukses digelar semalam, konser BLACKPINK 2019 di Jakarta akan kembali digelar malam nanti, Minggu (20/1) di tempat yang sama. (*)