NOVA.id - Tren kecantikan asal Korea Selatan memang belum bisa terkalahkan oleh negara mana pun, bahkan setiap tahun peminatnya semakin bertambah banyak hingga dua kali lipat!
Tak perlu heran, karena tingginya pemakaian produk asal Korea ini memang sejalan dengan semakin tinggi minat perempuan untuk tampil cantik dalam keseharian.
Dan produk asal Korea Selatan memang disinyalir menjadi salah satu produk tren kecantikan yang paling laris manis dan mumpuni.
Baca Juga : Hamil Tua, Meghan Markle Sering Terlihat Memakai Sepatu Heels, Amankah?
Salah satu tren yang masih tetap digilai adalah pemakaian produk perawatan kulit berbahan dasar lidah buaya.
"Karena Indonesia kan negara tropis. Jadi, banyak dari konsumen itu memakai produk aloe vera untuk mendinginkan, melembapkan, serta melembutkan kulit," jelas Iswandy Lim, Direktur The Saem Cosmetics Indonesia dalam Launching Gerai ke-19 The Saem di Gandaria City, Sabtu (2/2).
Di The Saem sendiri, produk yang mengandung lidah buaya pun menduduki peringkat nomor satu dari semua hasil penjualan di seluruh gerainya sepanjang 2018.