NOVA.id - Sama seperti tak bisa memilih harus terlahir dari keluarga seperti apa, kita juga tak bisa memilih mau atasan kerja sesuai keinginan.
Mau tak mau, kita harus menerima dan pintar menyikapi kekurangan ataupun kelebihan atasan kerja kita.
Beragam alasan bisa membuat kita merasa tak enak hati hingga kesal pada atasan.
Permasalahan di dunia kerja memang tak bisa dihindari.
Maka tak jarang para karyawan mencurahkan masalah pekerjaan kantornya dengan rekan satu kantornya yang lain.
Berdasarkan sebuah penelitian, enam dari sepuluh karyawan kerapkali mengeluh hal-hal buruk soal atasan mereka.
Baca Juga : Nagita Slavina Titikkan Air Mata Saksikan Raffi Ahmad Baca Surat Al Fil Meski Ditegur Teuku Wisnu