NOVA.id - Biduk rumah tangga Nia Ramadhani dengan konglomerat Ardi Bakrie kerap menuai sorotan publik.
Pasalnya, selama 9 tahun pernikahan keduanya, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie tetap terlihat harmonis dan kompak.
Namun, siapa sangka Nia Ramadhani mengungkapkan ketakutannya diusir dari rumah oleh sang mertua.
Baca Juga : Kisah Tragis Pembunuhan Model Molek Selingkuhan PM Malaysia, Jasadnya Diledakan dengan Bom Militer!
Hal ini diungkapkannya dalam tanyangan Ngopi Dara di Trans TV pada Minggu (24/03) lalu.
Saat itu Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar tengah berbincang dengan Shandy Aulia, bintang tamu acara Ngopi Dara.
Ketiganya heboh membahas adegan ciuman Shandy Aulia dengan Samuel Rizal dalam film Eiffel I'm in Love 2.
Baca Juga : Ani Yudhoyono Semakin Kurus karena Kemoterapi, Jajanan Anak Ini Ternyata Bisa Sebabkan Leukimia!
Shandy Aulia mengungkapkan bahwa sang suami tidak merasa keberatan dengan adegan mesra tersebut.
Mendadak, Nia Ramadhani yang terang-terangan mengaku akan diusir jika melakukan adegan tersebut bak Shandy Aulia dalam film.
"Kalau gue beradegan begitu (ciuman), gue pasti dikunci di depan rumah.
Baca Juga : Dituding Orang Ketiga hingga Dicerai Ariel NOAH, Ini Tanggapan Sarah Amalia Soal Luna Maya
Korban mertua juga.
Gue pasti diusir dari rumah!" ujar Nia Ramadhani.
Tak hanya itu, Nia Ramadhani juga tak bisa membayangkan seperti apa reaksi sang suami.
"Dia pasti marahin gue.
Kurang apa lagi sih, mau apaan sih lo ciuman-ciuman, masih kurang?" imbuh Nia Ramadhani.
Nia Ramadhani sebelumnya memang pernah mengungkapkan bahwa sang suami kerap memberinya pertimbangan untuk lebih selektif dalam memilih tawaran perkerjaan. (*)