Dari Tak Bisa, Kini Raline Shah Bisa Kokang Senjata dengan Tutup Mata

By Aghnia Hilya Nizarisda, Senin, 15 April 2019 | 20:30 WIB
Dari Tak Bisa, Kini Raline Shah Bisa Kokang Senjata Dengan Tutup Mata (Aghnia Hilya N/NOVA)

NOVA.id – Berperan sebagai polisi wanita yang handal, selain tubuh yang kuat, tentu Raline Shah juga harus meyakinkan saat memegang senjata.

Terlebih, dalam film aksi pertama dan terbarunya Police Evo, sang sutradara ingin semuanya terlihat nyata.

Termasuk juga senjatanya.

“Untuk latihan senjata menggunakan Glock 17. Seminggu teori, kemudian dikasih senapan beneran, belajar reloading, megang cara memainkannya,” ujar Raline saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca Juga : Tampil di Program TV Amerika, BTS Jadi No 1 Trending Topic Twitter Sedunia!

Bahkan dari tak biasa, ia sampai bisa kokang dan isi peluru dengan tutup mata!

Tak heran, katanya, “Belajar reloading hari pertama 150 kali. Kemudian dengan mata tertutup, lalu latihan nembak selama sebulan,” ujar Raline.

Meski begitu, ia tetap tak langsung bisa saat harus menembak ke target.

Terlebih, ia harus terlihat handal dan profesional.

Baca Juga : 5 Fakta Tentang Baby Shima dan Sule, dari Awal Pertemuan Sampai Pembicaraan Serius

“Seminggu sebelum syuting belajar nembak masih kedap-kedip. Harus dihilangkan selama seminggu,” ujar Raline.

Ia melanjutkan, “Hal-hal kecil seperti itu yang kadang bikin frustasi sendiri karena di otak saya kayaknya saya enggak berkedip dan ternyata masih.”

Padahal, Raline kecil sudah berkenalan dengan senjata berkat sang ayah.

Baca Juga : Hilda Vitria Mengaku Tak Tega Saksikan Kriss Hatta Dipenjara

Kerap ikut berburu dikira cukup untuk menjadi bekal awalnya dalam film aksi pertamanya.

Namun ternyata jauh berbeda, karena sebagai Rian, harus ahli memegang dan menggunakan senjata.

Lantas, setelah berhasil Raline masih harus belajar target, bersiasat sendiri hingga bersiasat bersama tim yang lain.

Baca Juga : Kandungannya Sempat Bermasalah, Asri Welas Akhirnya Melahirkan Putra ke-3

Misalkan ada serangan, mana yang sendiri dan mana yang ramai-ramai, atau siapa yang kekanan dan duluan.

Dan jika Raline berhasil lagi, bukan berarti ia sejak awal sudah yakin bisa.

Ternyata, saat di awal ia pun takut tak bisa memenuhi ekspektasi karena menemukan banyak kelemahan dalam dirinya.

Baca Juga : Adu Gaya Mayangsari vs Mantan Istri Bambang Trihatmodjo saat Disanggul Jawa, Siapa Lebih Kece?

Tak menyerah, kelemahan itulah yang menguatkannya hingga akhir.

“Saat saya down sekali dan secara fisik sangat letih, saya selalu balik ke kesadaran sendiri kalau ini pilihan saya, ini profesi saya,” aku Raline.

“Benar-benar bertahap, tapi alah bisa karena biasa ini memang benar adanya. Saya belajar dari proses film ini,” sambungnya.

Baca Juga : Kemeriahan BeautyFest Asia 2019 Bertabur Beauty Expert dari Dalam dan Luar Negeri!

 

Baca Juga : Siti Khadijah: Brand Mukena Asal Negeri Jiran, Jadi Favorit di Nusantara

“Sebenarnya, kita manusia bisa menjalankan tantangan itu secara fisik dan mental itu jauh dan banyak sekali,” ungkap Raline.

Apabila kita punya kesadaran ini pilihan kita ini yang kita inginkan dan ini yang ingin kita tampilkan,” lanjutnya. (*)