NOVA.id - Sebentar lagi kita akan menyambut bulan Ramadhan, tapi sebagian dari kita khawatir tidak bisa menjalankannya, terutama bagi pengidap diabetes.
Sebab, saat seseorang mengidap diabetes, tentu kesehatan kita akan semakin menurun jika melakukan puasa.
Terlebih, bagi kita yang mengidap diabetes juga tidak pandai dalam mengelola asupan makanan.
Baca Juga : Dipilih Sebagai Sosok Perempuan Kuat 2019, Nagita Slavina Tuai Pujian Netizen
Terutama, bagi pasien Diabetes Melitus Tipe 2 (DMT 2) yang akan riskan terkena hipoglikemia.
Risiko hipoglikemia pada pasien DMT2 bisa meningkat hingga 7,5 kali lipat sepanjang bulan Ramadhan.
Oleh karena itu, penting bagi pasien DMT2 untuk mengontrol kadar gula darah agar ibadah puasa dapat berjalan baik.
Baca Juga : Di Atas Panggung, Lisa BLACKPINK Dibuat Menangis oleh Seorang Penggemarnya, Kenapa?