NOVA.ID - Ramadhan tahun ini mungkin bisa dibilang menjadi bulan Ramadhan spesial untuk Syahrini dan Reino Barack.
Ya, ini adalah bulan ramadan pertama bagi Syahrini dan Reino Barack menjadi sepasang suami dan istri.
Menjadi bulan spesial bagi mereka berdua, tak tanggung, Syahrini pun menyiapkan menu buka puasa istimewa untuk sang suami, Reino Barack.
Baca Juga : Sudah Buat Orang Tua Billy Syahputra Menangis Memohon, Kini Hilda Vitria Khan Ditanya Soal Orang Ketiga
Terlihat di instagramnya, Syahrini tengah menyiapkan menu buka puasa spesial untuk Reino Barack, ikan dori goreng tepung beserta lalapannya.
"Ikan dori kreasi istri teruntuk suami," tulis Syahrini yang ditambah emoji cinta dalam unggahannya di instastory.
Nah, Sahabat NOVA tertarik juga untuk membuat ikan dori goreng tepung ala Syahrini?
Baca Juga : Mantan Istri Daus Mini Geram pada Shelvie Hana Wijaya: Ternyata yang Dibilang Ibu Tiri Jahat Itu Benar ya?
Bisa ikuti resep yang satu ini. Dijamin, ikan dori goreng tepung ala Syahrini ini juga bisa menjadi favorit keluarga.
Ini dia resep ikan dori goreng tepung ala Syahrini.
Bahan:
400 gram ikan dori, potong seukuran jari
1/2 sendok teh air jeruk nipis
3/4 sendok teh garam
1/8 sendok teh merica bubuk
500 ml minyak untuk menggoreng
Bahan pencelup:
120 gram tepung terigu protein sedang
1/8 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh garam
1 sendok teh cabai bubuk
250 ml air es
Baca Juga : Gisel Sensor Omongan Gempi saat Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Gading, Kenapa?
Bahan pelapis:
150 gram tepung terigu protein sedang
1/2 sendok teh baking powder
1 sendok teh garam
Baca Juga : Jarang Terekspos, Nia Daniaty Ungkap Cucunya Bak Pinang Dibelah Dua dengan Anaknya, Olivia Nathania
Cara Membuat Ikan Dori Goreng Tepung:
1. Lumuri ikan, air jeruk nipis, garam, dan merica bubuk. Diamkan 30 menit dalam lemari es.
2. Pencelup, aduk rata tepung terigu, merica bubuk, garam, cabai bubuk dan air es.
3. Celup ikan dori ke dalam pencelup. Gulingkan di bahan pelapis. Ulangi sekali lagi.
4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kering.
Baca Juga : Belajar Bahasa Isyarat di Kopi Tuli Lewat Menu Unik Pakai Bisindo
5. Setelahnya, siap disajikan dengan nasi hangat.
Bagaimana Sahabat NOVA? Tertarik untuk membuatnya?(*)