Survei: Ternyata Susu dan Olahan Telur Kombinasi Sarapan Sehat Jadi Pilihan Masyarakat Indonesia

By Tentry Yudvi Dian Utami, Kamis, 9 Mei 2019 | 15:11 WIB
Survei: Ternyata Susu dan Olahan Telur Kombinasi Sarapan Sehat Jadi Pilihan Masyarakat Indonesia (haoliang)

Preferensi ini sedikit berbeda dengan respon dari responden Malaysia yang lebih menyukai kombinasi teh dan olahan telur.

Pilihan ini dipilih berdasarkan kesadaran yang tinggi dari responden Indonesia akan pentingnya sarapan sehat bagi kesehatan tubuh secara umum.

77 persen responden Indonesia menjadikan faktor makanan sehat sebagai faktor utama dalam menentukan pilihan menu sarapan khasnya dibanding 52 persen responden yang memilih rasa sebagai pertimbangan utama.

Di samping itu, responden Indonesia menilai beberapa pihak memberikan pngaruh positif dalam mengkonsumsi sarapan sehat setiap harinya.

Baca Juga : Begini Penampilan Naysilla Mirdad yang Memakai Hijab Saat Ucapkan Selamat Berpuasa

Sementara keterbatasan (62%) waktu menjadi penghalang utama responden Indonesia dalam memutuskan untuk mengkonsumsi sarapan sehat, di samping terlalu banyak hal yang perlu disiapkan (31%), tidak mau repot (31%) dan butuh banyak biaya (26%).

Survei ini mengungkapkan, mayoritas masyarakat Asia Pasifik memahami manfaat sarapan sehat, dan berkeinginan untuk menerapkan sarapan sehat lebih intens untuk mendapatkan kualitas kesehatan lebih baik.

Meski sebagian besar masyarakat Asia Pasifik (67%) mengaku melakukan sarapan sehat karena didorong oleh kenyamanan (rasa dan kemudahan) serta 43 persen mengaku sarapan untuk mendapatkan manfaat kesehatannya serta 33 persen untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian.

Baca Juga : Salut! Lelang Karpet Ikea Art Event 2019 Raih Dana Rp859 Juta

Bagaimana Sahabat NOVA, setuju?(*)