Tak Pernah Dikunjungi Keluarga dan Teman Selama di Penjara, Jeritan Hati Lidya Pratiwi: Tinggal di Sini Tersiksa!

By Alsabrina, Senin, 24 Juni 2019 | 14:56 WIB
Lidya Pratiwi (dok. jambi.tribunnews.com)

NOVA.id - Melakukan rencana pembunuhan pada Naek Gonggom Hutagalung membuat Lidya Pratiwi, seorang aktris yang sedang naik daun pada waktu itu ikut terseret ke dalam penjara.

Bersama ibu, paman, dan seorang kenalannya, Lidya Pratiwi ikut andil dalam perencanaan pembunuhan kekasihnya sendiri.

Divonis 14 tahun dan akan bebas tahun depan, Lidya Pratiwi pernah mengaku jika dirinya tersiksa tinggal di dalam penjara.

Baca Juga: Sempat Dikabarkan Tak Akur, Perlakuan Bella Saphira pada Putri Tirinya Menyentuh Hati!

Ini pun disampaikan Lidya pada tahun 2008 silam seperti yang NOVA.id kutip dari Kompas.com.

”Makanya kemerdekaan buat saya sangat berarti sekali. Tinggal di sini tersiksa juga. Kemerdekaan jelas sangat memengaruhi kehidupan kita,” ucap Lydia tersenyum, saat ditemui dalam lomba memasak di Rutan Pondokbambu, Kamis (14/08/08) siang lalu.

Ya, bagi Lidya, kemerdekaan RI berarti adanya remisi untuk para tahanan. Namun, ketika ditanya lebih jauh tentang bagaimana tersiksanya dia selama di penjara, Lidya enggan menjawab.

Baca Juga: 5 Tahun Syuting Kenakan Hijab, Jeritan Hati Citra Kirana Saat Belum Dapat Hidayah: Ya Allah, Apalagi sih?

Dikatakan Lidya, selama di penjara salah satu aktivitas yang dia lakukan adalah ikut dalam kelompok belajar bahasa Inggris.

Bersama 14 tahanan dan narapidana perempuan lainnya, Lidya mengikuti les bahasa Inggris yang sudah ditekuninya hampir setahun ini.

Selain itu, artis yang divonis hukuman penjara selama 14 tahun tersebut juga selalu berolahraga di dalam rutan.

Baca Juga: 13 Tahun Dipenjara, Begini Kondisi Memprihatinkan Lidya Pratiwi yang Bunuh Pacarnya Sendiri

"Sekarang saya sudah bisa masak. Di sini kan banyak ibu-ibu. Mereka mengajari saya memasak sayuran. Masakan yang saya paling saya sukai adalah rendang,” tutur Lidya.

Namun, tinggal di penjara tidak membuat pesinetron muda ini merasa nyaman seperti ketika dia melakukan aktivitas di rumahnya sendiri.

Yang diimpikan Lidya sekarang adalah bisa segera bebas dari hukuman.

Baca Juga: Suhu Beberapa Daerah di Indonesia Menjadi Lebih Dingin, Bahkan Dieng Capai Minus 11 Derajat, Ini Penjelasan BMKG

 

 

”Ya maunya segera bebaslah, apa lagi,” katanya sambil tertawa.

Selama di penjara, Lidya baru sekali menerima remisi, yaitu pada perayaan Natal 2007.

”Mudah-mudahan di hari kemerdekaan ini saya dapat remisi lagi,” ucap gadis yang kini berbobot 46 kilogram itu.

Baca Juga: Cela Mantan Istri Bau Ikan Asin dan Gila Belanja, Galih Ginanjar Mengelak Utangnya Ditagih Keluarga Fairuz A Rafiq!

Sedangkan, kabar terakhir yang diterima Tim NOVA.id dari petugas yang ditemui secara khusus oleh reporter Grid.id di Rutan Pondok Bambu, Jakarta, menyebutkan jika Lidya Pratiwi jarang ditengok keluarga.

Kini, Lidya lebih sering menghabiskan waktu bersama teman di tahanannya dan kerap terlihat sering beribadah. Ya, seperti yang diketahui, Lidya memang memutuskan untuk memeluk agama islam setelah mimpi melihat Kakbah.

Dalam kasus pembunuhan Naek Gonggom, Lidya tidak terlibat secara langsung.

Baca Juga: Bubu Silaturahmi ke Rumah Keluarga Syahrini, Keponakan Incess Sebut Mantan Kekasih dengan Panggilan Ini

Yang terlibat pembunuhan langsung adalah ibunya, Vince Yusuf; pamannya, Tony Yusuf; dan seorang kenalan bernama Sukardi.

Keterlibatan Lidya karena dia mengetahui rencana pembunuhan, tapi tidak mencegahnya.(*)