NOVA.id - Mau sukses dalam kerja?
Menjadi pemimpin perempuan di berbagai perusahaan bukan tak mungkin kok.
Sebab ada 3 kebiasaan baik perempuan hebat yang bisa kita tiru agar sukses dalam dunia kerja.
Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru
Dibanding berpikir bagaimana kita bisa bersaing dengan pria, lebih baik kita bertindak untuk meningkatkan kualitas diri.
Sebab kualitas diri yang akan dilihat orang lain maupun perusahaan.
Hebatnya, ketika kita memaksimalkan potensi sangat mungkin untuk menduduki jabatan tinggi, asalkan mau konsisten dan tekun melakukan 3 kebiasaan baik ini.
Baca Juga: Tupperware Indonesia Pecahkan Rekor Dunia Lewat Aksi Donor Darah
1. Ukur Kemampuan Diri
Beberapa perempuan sulit untuk menilai diri mereka dengan jujur.
Alhasil tak dapat memaksimalkan kekuatan mental maupun otak dalam bekerja.
Coba, ukur kemampuan diri berdasarkan data bukan perasaan kita.
Baca Juga: Tangis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Pecah Saat Merry Pamit Setelah 13 Tahun Bekerja
2. Mencari Feedback
Jangan ragu untuk meminta feedback dari rekan kerja hingga atasan.
Tentu mereka punya penilaian sendiri tentang kinerja kita.
Coba, minta saran tentang apa yang seharusnya kita lakukan, catat semua feedback tersebut, dan jadikan evaluasi jika memang sesuai fakta.
Baca Juga: Ini 5 Ucapan Hari Raya Idul Adha yang Bisa Diberikan untuk Teman dan Keluarga
3. Cek Perkembangan
Buat catatan perkembangan kinerja setiap minggu.
Apresiasi setiap keberhasilan dan evaluasi hal yang belum sesuai harapan tanpa menyalahkan diri sendiri.
Lakukan terus, niscaya kita cepat sukses hingga jadi pemimpin perempuan di perusahaan.
Selamat mencoba dan semoga sukses ya! (*)