Stres Urus Dua Anak, Sigi Wimala Jadikan Lari Sebagai Meditasi

By Tentry Yudvi Dian Utami, Selasa, 27 Agustus 2019 | 20:20 WIB
Stres Mengurusi Dua Anak, Sigi Wimala Jadikan Lari Sebagai Mediasi (AFRI PRASETYO/NOVA)

NOVA.id  - Menjadi ibu membuat Sigi Wimala harus tetap peduli terhadap kesehatan mentalnya.

Karena itu, olahraga lari menjadi pilihan terbaiknya untuk menenangkan pikiran.

Sejak menikah dengan Timo Tjahjanto tahun 2009,  Sigi Wimala sudah jarang terlihat wara-wiri di layar kaca.

Ditambah, Sigi harus mengurusi kedua anaknya, Maxine Sara Tjahjanto dan Alex Tjahjanto.

Baca Juga: Sudah 2 Pekan Dirawat di ICU, Annisa Pohan Mohon Doa untuk Kesembuhan Ibunda SBY

Sebagai ibu, Sigi mengetahui betul jika kedua anaknya membutuhkan sosok seorang ibu yang mendampingi mereka tumbuh besar hingga dewasa.

Tapi, pekerjaan itu tidaklah mudah, karena ada saja pikiran negatif yang membuat Sigi pun cemas dan khawatir.

Menyadari jika pikiran negatif itu terus ada dan ia membutuhkan waktu untuk menenangkan pikirannya tersebut, Sigi memilih olahraga lari sebagai cara meditasinya.

Baca Juga: Komitmen dan Kerja Keras, Kunci Advance Raih Top Brand Award 2019

Baginya lari merupakan me time terbaik untuk menenangkan pikirannya sejenak dari rutinitasnya sebagai ibu rumah tangga, pebisnis, dan juga selebriti.

Sigi Wimala menceritakan jika dirinya sudah melakukan kegiatan olahraga lari sejak 2009.

Namun, sebelumnya, pemain film Tentang Dia ini sudah melakukan kegiatan lari saat masih duduk di bangku SMP dan SMA. Kegiatan lari itu ia dapat saat dirinya aktif mengikuti basket.

Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Jennifer Lopez Belum Rencanakan Pernikahan dengan Alex Rodriquez

“Cuma, larinya enggak enjoyable. Terus di 2009 itu, ada teknologi virtual running, aku merasa ada temannya untuk sparing. Kalau lari itu ada unsur meditasinya, jadi bisa memberiku ketenangan,” pungkasnya.

Baginya, lari bukan untuk menurunkan berat badan, tetapi untuk membuatnya fokus menenangkan pikirannya.

Sebab, Sigi mengaku jika ia sudah sayang sama tubuhnya sehingga lari bisa memberikan keseimbangan untuk menjaga kesehatan fisik dan mental.

Baca Juga: Job & Innovation Fair for Diversability 2019: Buka Peluang Kerja Bagi Penyandang Disabilitas

“Aku cuma fokus untuk kesehatan sama pengin memperkuat mental aku. Supaya enggak gampang menyerah dan fokus ke tujuan.“

Menyadari manfaat lari baik untuk kesehatan mentalnya, Sigi biasa meluangkan waktu untuk lari seminggu dua kali.

Terlebih, sekarang ia juga harus mempersiapkan diri untuk mengikuti lari di New York Marathon 2019 Yayasan Ronald McDonald House Charities.

Baca Juga: Terlahir Tajir Melintir, Cita-Cita Mulia Nagita Slavina Justru Belum Terwujud

“Aku harus pakai coach. Kalau enggak, aku malas-malasan. Nanti sampai sana, aku bisa cedera. Latihan aku selama 1,5 jam dua kali seminggu. Kalau lari sendiri itu selama 30 menit aja biasanya.”

Namun, Sigi masih saja menemukan kendala saat latihan lari.

Ia merasa bosan saat melakukan olahraga lari.

Baca Juga: Tak Undang Chacha Frederica dalam Pertunangannya, Jessica Iskandar: Sekarang Udah Nggak Dekat Lagi

Karena itu, Sigi mencoba untuk menanamkan pikiran positif saat bosan melanda ketika sedang lari yang masih sulit dilakukan olehnya.

Tak hanya itu, Sigi juga sudah mempersiapkan peralatan lari yang sesuai agar sehat di New York nanti.

Sebab, ia akan lari di musim dingin yang tidaklah mudah.

Baca Juga: Cantik itu Tidak Mahal! Ini 5 Tips Wajah Mulus, Lembut, dan Flawless

”Aku siapin lebih ke pakaian aku. Jadi, pakai baju sesuai. Celana panjang, enggak pakai celana pendek.”

Partisipasinya untuk New York Marathon ini untuk membantu rumah singgah di Bali.

Ia pun senang hati mengikutinya.

Baca Juga: Puji Kekasih El Rumi, Maia Estianty Beri Lampu Hijau Hubungan Putranya dengan Marsha Aruan?

Sebagai ibu dia mengerti betul jika anak pasti membutuhkan figur orangtua yang bisa mendukung mereka secara emosional.

Itulah yang ia ingin berikan untuk anak-anak di rumah singgah tersebut.(*)