NOVA.id - Hoaks ternyata terjadi dalam berbagai bidang, termasuk dalam edukasi gizi terhadap masyarakat, seperti diungkapkan Ketua Pusat Kajian Gizi dan Kesehatan dari Universitas Indonesia Ahmad Syafiq.
"Hoaks di bidang gizi sama bahayanya dengan hoaks di bidang lain seperti politik," tuturnya saat dihubungi di Jakarta pada 8 September 2019.
Sehubungan dengan hal itu, lahirlah aplikasi startup karya anak bangsa bernama Gorry Holdings yang siap memberikan edukasi gizi untuk masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru
Herry Budiman, CEO dari Gorry Holdings pun membenarkan hal tersebut.
"Gorry Holdings merupakan karya anak bangsa yang bisa membantu di bagian preventif dan promotif," tuturnya.
"Kami siap membantu pemerintah untuk mengedukasi masyarakat hidup sehat dengan makanan bergizi dan kesadaran hidup lebih sehat yang berkesinambungan," tambahnya melengkapi.
Baca Juga: Demian Angkat Bicara Saat Aksi Berbahayanya Disebut Gagal oleh Netizen