Adapun Ainun satu angkatan lebih muda dari Habibie.
Nah, karena kerap dijodohkan seperti itu, Pak Habibie sempat merasa malu, menolak, dan bahkan mengejek Bu Ainun.
“Saya bilang, Jawa, gendut, jelek. Kamu kok hitam kayak gula Jawa?” cerita Pak Habibie secara eksklusif dalam acara Rosi Spesial Kemerdekaan: Habibie, Kemerdekaan dan Cinta di Kompas TV, seperti dikutip dari Kompas.com.
Hebatnya, meski sering diledek Pak Habibie, tak pernah sedikitpun Bu Ainun muda marah padanya.
Baca Juga: Jangan Lewatkan 3 Tempat Wisata Alam Terbaik di Lombok Ini, ya!
Waktu Berhenti di Rangga Malela
Waktu berlalu, Pak Habibie harus melanjutkan pendidikan ke Jerman, setelah sebelumnya sempat mengenyam pendidikan di ITB.
Delapan tahun berselang, kembalilah dia pulang ke pelukan tanah Indonesia.
Saat itulah kisah cinta lama kembali dimulai, dalam episode yang lebih dalam.
Baca Juga: Dua Buah Ini Dianggap Bisa Kurangi Risiko Penyakit Jantung! Benarkah?