Kerja Sama Allianz Peduli dan NOVA Siap Buktikan Perempuan Punya Power Atur Uang

By Nova.id, Kamis, 24 Oktober 2019 | 11:19 WIB
Kerja sama Allianz Peduli dan NOVA siap buktikan kalau perempuan punya power atur uang. (JulieanneBirch)

NOVA.id - Selama ini, perempuan selalu didaulat sebagai Menteri Keuangan di keluarga.

Sebagai ibu, perempuan lah yang mengatur cashflow keluarga, memastikan semua tagihan terbayar, tapi tetap punya sisa uang yang lalu bisa dipakai untuk belanja dan, syukur-syukur, liburan bersama.

Potret tersebut sedikit banyak berbeda dengan kenyataannya. Betul, kita adalah Menteri Keuangan, tak hanya untuk keluarga tapi juga diri sendiri.

Baca Juga: Sri Mulyani yang Kembali Diminta Jadi Menteri Keuangan, Terekspos Sosok Sang Suami yang Berprofesi Bankir

Namun, menurut laporan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), nyatanya hanya 3% perempuan Indonesia yang tahu cara memanfaatkan jasa perusahan keuangan.

Artinya perempuan Indonesia yang masih belum paham dan belum punya power untuk mendapatkan manfaat penuh adalah 97%. Angka yang amat besar.

Selanjutnya, sebanyak 44% perempuan Indonesia dinilai belum tahu penggunaan uang dengan tepat. Shocking!

Kalau perempuan yang tadi disebut Menteri Keuangan ternyata dianggap belum tahu mengatur dan memakai uang dengan tepat, bagaimana kabar keuangan dirinya? Bagaimana pula kondisi keuangan keluarganya?

Baca Juga: Semakin Pandai Ibu Mengelola Keuangan, Semakin Sejahtera Keluarga

Saat masih menjabat sebagai Direktur Bank Dunia, Menteri Keuangan kita, Sri Mulyani, pernah berkata, “Kalau saja perempuan punya akses yang lebih baik ke sistem keuangan, setidaknya punya tabungan di sebuah bank, maka itu akan menjadi sebuah langkah besar ke arah kesejahteraan dan pemberdayaan ekonomi.”

Kini, akses keuangan yang lebih baik tadi sudah lebih terbuka dan semua perempuan Indonesia bisa memanfaatkannya.

Kita tinggal perlu memiliki informasi dan pemahaman soal produk mana saja yang cocok, bisa memberikan manfaat maksimal, dan menghindarkan kita dari kekhawatiran.

Sebagai wujud memajukan lebih banyak perempuan Indonesia dalam hal keuangan, Yayasan Allianz Peduli dan NOVA berkolaborasi untuk mengentaskan masalah ini dengan memberikan pengetahuan mengenai pengelolaan keuangan agar perempuan punya power.