Fokus Ekonomi Syariah, AASI Gelar Ajang Penghargaan untuk Agen Asuransi

By Jenny, Kamis, 7 November 2019 | 16:45 WIB
Muhammad Syakir Sula (AASI)

NOVA.id - Tren ekonomi syariah terus berkembang seiring dengan adanya gerakan hijrah.

Sehubungan dengan hal itu, Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) gelar ajang penghargaan bagi para agen asuransi untuk pertama kali di Ciputra Artpreneur pada Kamis (11/7).

Ajang penghargaan tersebut dihadiri para petinggi asuransi dan mengusung tema Sharia Inspiring Future (SICA) 2019.

Baca Juga: Intip Tips Perencanaan Keuangan Keluarga Ini Biar Tak Kehabisan Uang di Akhir Bulan

Fokus Ekonomi Syariah, AASI Gelar Ajang Penghargaan Agen Asuransi untuk Pertama Kali di Ciputra Artpreneur (Jenny/NOVA)

Dalam Sharia Inspiring Future tersebut pakar keuangan syariah, Muhammad Syakir Sula pun menjelaskan perbedaan mendasar asuransi syariah dan konvensional.

Perbedaan mendasar tersebut terjadi jika perusahaan asuransi tersebut rugi maka penghitungan klaim bukanlah ditanggung oleh perusahaan.

“Jika perusahaan asuransi syariah rugi maka dana diambil dari dana pemegang saham,” tutur Muhammad Syakir Sula.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Properti Syariah di Indonesia Muslim Lifestyle Festival

“Dipinjam 1 milliar kembali 1 milliar sesuai prinsip syariah,” tambahnya lagi.

Kemudian, tentu saja klaim tidak ditanggung oleh peserta asuransi.

“Bukan ditanggung oleh peserta asuransi,” tegasnya lagi.

Baca Juga: Indonesia Muslim Lifestyle Festival, Pameran Industri Syariah dan Halal

Ia pun menjelaskan bahwa asuransi syariah harusnya digunakan oleh hampir seluruh orang Indonesia.

Meski demikian, ia tak mau membenturkan asuransi syariah dan konvensional karena keduanya perlu berjalan untuk membangun ekonomi Indonesia.

Tak hanya disadiri oleh pakar asuransi syariah, Sharia Inspiring Future pun menghadirkan motivator terkenal berikut ini.

Baca Juga: Wajib Punya! Ini Alasan Utama Pentingnya Punya Asuransi untuk Diri Sendiri dan Keluarga

 

Edvan M. Kautsar (AASI)

Edvan M. Kautsar, motivator terkenal sekaligus Founder of Kautsar Management, Motivator & Passionpreneur, menjelaskan 3 kunci sukses dalam hidup yang bisa digunakan para agen asuransi untuk meraih pelanggan syariah.

“Dalam hidup ini dibutuhkan 3 hal untuk sukses yaitu, ilmu, network (jaringan), dan mentor,” bebernya.

Kemudian menegaskan bahwa para agen asuransi juga harus melek teknologi hingga bisa berjualan secara online.

Baca Juga: Allianz dan Home Credit Indonesia Hadirkan Asuransi Gadget Easycover dan Maxcover

Setelah pemaparan dari pakar keuangan dan motivator tersebut, para peserta Sharia Inspiring Future (SICA) 2019 pun saling berdiskusi dan pulang dengan solusi untuk asuransi syariah yang akan mereka tawarkan. (*)