Asyik, Bisa Belajar dan Usaha Batik di Festival Budaya Tangerang

By Muhamad Yunus, Minggu, 8 Desember 2019 | 00:51 WIB
Asyik, Bisa Belajar dan Usaha Batik di Festival Budaya Tangerang (Muhamad Yunus)

“Kan wilayah Tangerang dikelilingi Sungai Cisadane, makanya desainnya dominan air,” tambah Fatimah yang juga pembatik dari sanggar Makarya, Tangerang.

Fatimah juga berharap, dengan melatih banyak orang membatik khas Tangerang, batik kebanggaan warga Tangerang makin dikenal.

“Soalnya memang pembatiknya juga jarang,” ujar Fatimah.

Baca Juga: Pewarna Rambut Meningkatkan Risiko Kanker Payudara? Ini Faktanya

Makanya, dalam pelatihan ini, peserta tak hanya diajari membatik, tapi juga diajari cara usaha agar batik yang mereka buat juga bisa dijual.

“Kami juga akan membantu memasarkannya melalui UKM kami,” kata Fatimah.

Saat ini, selain Makarya, juga ada sanggar batik Canting Gendis yang ikut ambil bagian dalam pelatihan membatik di Festival Budaya Tangerang.

Baca Juga: Pasca Rehat dari Dunia Akting, Kini Giorgino Fokus Film dan Musik