Cegah Penyakit, Ini Waktu dan Cara yang Tepat Mencuci Tangan Menurut Saran Dokter

By Presi, Jumat, 20 Desember 2019 | 19:00 WIB
Ilustrasi mencuci tangan (AlexRaths)

NOVA.id - Mencuci tangan merupakan aktivitas yang wajib kita lakukan, terutama saat sebelum makan.

Mencuci tangan dilakukan agar tangan kita bisa lebih bersih dan terhindar dari kuman, sehingga dapat mencegah terjadinya penularan penyakit.

Namun, seringkali karena terburu-buru, kita mencuci tangan dengan asal-asalan atau bahkan tidak mencuci tangan sama sekali.

Baca Juga: Belajar Jadi Menyenangkan, GridKids Hadir dengan Banyak Info Pengetahuan untuk Anak-Anak! Pssst, Ada Giveaway Lo

Selain dilakukan sebelum makan, menurut para dokter mencuci tangan juga harus dilakukan saat kita hendak menyiapkan makanan.

Itu dilakukan agar makanan yang kita sajikan tidak mengandung kuman.

Jika kita memiliki luka dan ingin mengobatinya, jangan lupa juga untuk mencuci tangan supaya tidak menimbulkan infeksi.

Selain itu mencuci tangan harus dilakukan jika Sahabat NOVA baru saja menggunakan toilet, setelah mengganti popok anak Sahabat NOVA, atau setelah memegang sampah.

Baca Juga: Jerawat di Telinga Bikin Sakit, Ini Penyebab dan Cara Mengobatinya

Sahabat NOVA juga harus mencuci tangan jika bersentuhan dengan hewan, makanan hewan, dan kotoran hewan.

Itu karena makanan hewan dapat terkontaminasi bakteri, seperti salmonellosis dan listeriosis.

Ketika keluarga atau kerabat sedang menderita diare atau muntah-muntah dan Sahabat NOVA ingin merawatnya, pastikan Sahabat NOVA mencuci tangan sebelum dan sesudah merawatnya, ya.

Baca Juga: Baik untuk Mental dan Fisik, Ini 6 Manfaat Menaruh Tanaman di Rumah

Selain itu, Sahabat NOVA wajib mencuci tangan jika Sahabat NOVA sedang pilek atau flu.

Pastikan bahwa Sahabat NOVA mencuci tangan setelah batuk atau bersin.

Ini dilakukan agar mencegah menyebaran virus kepada orang lain.

Namun, yang harus selalu Sahabat NOVA ingat adalah mencuci tangan itu harus dilakukan dengan benar dan menggunakan sabun.

Baca Juga: Sering Warnai dan Luruskan Rambut Berpotensi Kanker Payudara, Penelitian Temukan Faktanya!

Dilansir dari NBC News, berikut ini langkah-langkah mencuci tangan yang benar, menurut  para dokter.

Pertama-tama basahi telapak tangan sampai pergelangan tangan Sahabat NOVA dengan air bersih yang mengalir.

Setelah itu, matikan keran dan jangan lupa untuk selalu memakai sabun secukupnya.

Baca Juga: Tak Cukup Olahraga, Konsumsi Minyak Zaitun Juga Bisa Jaga Kesehatan dan Mood

Gosokan kedua tangan Sahabat NOVA sampai sabun itu berbusa.

Jika sudah keluar busa, sebarkan busa tersebut ke telapak tangan, bagian belakang tangan, di sela-sela jari, di bawah kuku, bahkan sampai pada pergelangan tangan Sahabat NOVA.

Setelah busa sabun menyebar, jangan buru-buru dibilas.

Baca Juga: Coba Oleskan Bawang Merah di Leher Sebelum Tidur, Rasakan Manfaatnya Esok Hari ketika Bangun Pagi!

Menurut saran para dokter, Sahabat NOVA harus terus menggosok kedua tangan selama 20 detik.

20 detik bukan hal yang lama, kok, Sahabat NOVA.

Sambil terus menggosok, kita bisa sambil menyanyikan lagu “Happy Birthday” dari awal sampai akhir, untuk menghasilkan waktu yang sesuai.

Baca Juga: Bukan Hanya untuk Perempuan, Toge Ternyata Juga Bisa Membantu Perbaiki Kualitas Sperma, Ini Penjelasannya!

Setelah 20 detik membersihkan tangan, bilaslah tangan secara menyeluruh dengan menggunakan air yang mengalir.

Tentu saja ini merupakan hal yang biasa kita lakukan sehari-hari, kan.

Setelah dibilas, segera keringkan tangan Sahabat NOVA.

Baca Juga: Wow, Sering Lakukan Kebiasaan Ini di Ranjang? Hati-Hati Bisa Sebabkan Wajah Cepat Keriput!

 

Cara mengeringkan tangan yang paling baik adalah dengan menggunakan handuk bersih.

Selain itu, bisa juga menggunakan hand dryer.

Atau kalau sedang terburu-buru juga tidak apa-apa mengeringkan tangan dengan dibiarkan begitu saja. (*)