Quraish Shihab Mendapatkan Bintang Tanda Kehormatan Tingkat Pertama dari Pemerintah Mesir

By Alsabrina, Rabu, 29 Januari 2020 | 15:23 WIB
Quraish Shihab (dok. Pusat Studi Al-Quran)

NOVA.id - Ayah dari Najwa Shihab, Prof. Dr. M. Quraish Shihab mendapatkan Bintang Tanda Kehormatan Tingkat Pertama bidang Ilmu Pengetahuan dan Seni dari Pemerintah Mesir.

Bintang Tanda Kehormatan tersebut diberikan oleh Perdana Menteri Mesir Musthafa Madbouli, mewakili Presiden Abdel Fattah el-Sisi pada pembukaan Konferensi Internasional tentang Pembaharuan Pemikiran Islam yang diselenggarakan oleh Al-Azhar di Kairo, 27-28 Januari 2020.

Baca Juga: Kolaborasi dengan Andien dan Bimbo, Glenn Fredly Ingat Pesan Quraish Shihab

Penghargaan tersebut diberikan oleh Pemerintah Mesir kepada ulama dan cendekiawan Muslim, dari dalam dan luar Mesir, yang telah berjasa dalam melakukan pembaharuan di bidang pemikiran Islam dan menyebarkan pemahaman Islam yang moderat dan toleran.

Direktur Pusat Studi Al-Quran (PSQ), Muchlis M. Hanafi melihat penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi Pemerintah Mesir dan Al-Azhar al-Syarif, lembaga keislaman yang konsisten mengembangkan pemikiran keislaman yang moderat selama 1079 tahun, terhadap pemikiran dan sikap keislaman yang berkembang di Indonesia, terutama dari Prof. M. Quraish Shihab.

Baca Juga: Najwa Shihab Memohon Izin Nikah Muda, Quraish Shihab Beri Restu dengan Syarat Ini

Prof. Dr. Muhammad Quraish Shihab, MA adalah seorang cendekiawan muslim dalam ilmu-ilmu al Qur’an dan mantan Menteri Agama pada Kabinet Pembangunan VII (1998).

Quraish Shihab menyelesaikan pendidikan dasarnya di Ujung Pandang dan melanjutkan pendidikan tingkat menengah di Malang.

Baca Juga: Quraish Shihab Ulang Tahun, Netizen Justru Salah Fokus Pada Penampilan Najwa Shihab

Setelahnya, ia berangkat ke Kairo, Mesir untuk meraih gelar S1 pada Fakultas Ushuluddin, Jurusan Tafsir dan Hadits, Universitas Al-Azhar dan melanjutkan S2 di fakultas yang sama dan meraih gelar MA untuk spesialisasi bidang Tafsir Al-Qur'an dengan tesis berjudul Al-I'jaz at-Tasyri'i li al-Qur'an al-Karim.

Selain Prof. Dr. M. Quraish Shihab, tokoh-tokoh ulama lain yang juga mendapat penghargaan adalah:

1. (Alm) Syeikh Muhammad Mustafa al-Maraghi (1881-1945), Grand Syeikh al-Azhar ke-8, yang dikenal sebagai tokoh pembaharu pada masanya.

Baca Juga: Quraish Shihab Serukan Kedamaian

 

 

2. (Alm) Syeikh Musthofa Abdul Raziq (1885-1947), Grand Syeikh Al-Azhar ke-10, ulama dan tokoh pembaharu filsafat Islam di era modern.

3. (Alm) Syeikh Mahmoud Syaltut (1893-1963), Grand Syeikh Al-Azhar yang pertama kali mendapat gelar al-Imam al-Akbar, tokoh pembaharu dan perintis dialog antar madzhab (Sunnah-Syiah). Pada masanya, Universitas Al-Azhar membuka fakultas-fakultas umum.

Baca Juga: Kemarin Bikin Denny Cagur Tak Berkutik karena Jawaban Menohoknya, Kini Giliran Najwa Shihab yang Dibuat Terdiam Sampai Mukanya Disebut Kayak Semur

4. Prof. Dr. Mahmoud Hamdi Zaqzouq, Anggota Dewan Ulama Senior Al-Azhar.

5. Prof. Dr. Nasr Farid Washil, Anggota Dewan Ulama Senior Al-Azhar.

6. Syeikh Muhammad Husein, Mufti al-Quds Palestina.

7. Syeikh Dr. Abdul Lathif Abdul Aziz Al Syeikh, Menteri Urusan Islam, Dakwah dan Bimbingan Kerajaan Arab Saudi.

Baca Juga: Hebat, Najwa Shihab dan Raditya Dika Terima Penghargaan Alumni Inspiratif 2019 dari Universitas Indonesia!

8. Syeikh Dr. Sulthan al-Rumaitsi, Sekjen Majelis Hukama al-Muslimin, Uni Emirat Arab. (*)