Ketiga, apabila takut mengemudi di tengah hujan deras, maka nyalakan lampu darurat dan menepi ke pinggir jalan terlebih dahulu.
Apabila sudah terjadi selip atau mulai tergelincir, maka pengemudi harus menjaga kemudi ke arah yang dituju sampai mobil tersebut berjalan lurus lagi.
Yang berikutnya adalah coba mengemudi mengikuti jalur yang telah dilalui oleh kendaraan lain karena di jalur tersebut, air sudah tidak sebanyak area yang belum dilewati kendaraan.
Baca Juga: Peduli Korban Banjir, SDI Al Azkar Galang Dana dan Salurkan Bantuan
Hal penting lainnya adalah hindari membelok dan mengerem secara tajam karena mobil akan kehilangan cengkeraman yang tersisa dengan permukaan jalan.(*)